- Valorant Champions Tour Masters Berlin 2021 akhirnya telah memasuki babak perempatfinal pada Jumat (17/9/2021) waktu setempat.
- Pada babak playoff VCT 2021 Masters Berlin ini menggunakan format single elimination.
- Sang juara bertahan dari VCT Masters Reykjavik yaitu Sentinels harus tersingkir setelah dikalahkan Team Envy.
SKOR.id - Valorant Champions Tour Masters Berlin 2021 akhirnya telah memasuki babak perempatfinal pada Jumat (17/9/2021) waktu setempat.
Pada babak perempatfinal ini dipertandingkan empat partai yang berlangsung dengan sangat sengit.
Karena pada babak playoff VCT 2021 Masters Berlin ini menggunakan format single elimination.
Hasilnya sang juara bertahan dari VCT Masters Reykjavik yaitu Sentinels harus tersingkir setelah dikalahkan Team Envy.
Babak perempatfinal playoff VCT 2021 Masters Berlin ini dibuka dengan pertandingan antara Vision Strikers vs Gambit Esports.
Pertandingan ini akhirnya dimenangkan oleh Gambit Esports dengan skor 2-1 dan mengakhiri perjalanan dari tim asal Korea Selatan, Vision Strikers.
Kemudian pertandingan dilanjutkan dengan pertemuan antara G2 Esports vs KRU Esports yang berhasil dimenangi oleh G2 Esports.
Tim milik pesepakbola, Sergio Aguero, tersebut tidak bisa mengimbangi permainan dari G2 Esports.
G2 Esports berhasil menang 13-9 di map Icebox dan 13-7 pada map Haven, dengan hasil tersebut membuat G2 Esports akan berhadapan dengan Gambit Esports di babak semifinal.
#VALORANTMasters Semifinals. Tomorrow!
The matchups are set. See you then ???? pic.twitter.com/DJfgVQb55B— VALORANT Champions Tour (@ValorantEsports) September 17, 2021
Partai ketiga berlangsung seru antara 100 Thieves melawan Acend yang berakhir dengan kemenangan 100 Thieves.
Sempat tertinggal pada map pertama, 100 Thieves kemudian menunjukkan mental juaranya dengan berhasil membalikkan keadaan untuk menang di dua map selanjutnya.
Bahkan pada map penentuan, 100 Thieves awalnya sudah tertinggal 7-12 sebelum akhirnya diakhiri dengan kemenangan 14-12.
Babak perempatfinal ditutup dengan kejutan, dimana Sentinels harus mengakui keunggulan dari sesama tim Amerika Utara yaitu Team Envy dengan skor 2-0.
Hasil tersebut cukup mengejutkan, pasalnya Sentinels adalah favorit juara pada turnamen ini dan merupakan juara bertahan dari seri VCT Masters sebelumnya.
Sentinels harus bertekuk lutut pada map andalannya sendiri yaitu kalah 13-15 di map Haven dan 7-13 pada map Split.
Berikut hasil lengkap VCT 2021 Masters Berlin Babak Perempatfinal
- Vision Strikers 1-2 Gambit Esports
- G2 Esports 2-0 KRU Esports
- 100 Thieves 2-1 Acend
- Team Envy 2-0 Sentinels
#VALORANTMasters Semifinals. Tomorrow!
The matchups are set. See you then ???? pic.twitter.com/DJfgVQb55B— VALORANT Champions Tour (@ValorantEsports) September 17, 2021
Berita Valorant lainnya:
Hasil Valorant Masters Berlin Hari Ketujuh: Tiga Tim Pastikan Tempat di Babak Playoff
5 Aksi Unik Para Pemain saat Entrance di VCT 2021 Masters Berlin