- Dua tim memastikan jalannya ke semifinal setelah berhasil menang di babak perempatfinal yang digelar pada Kamis (9/12/2021).
- Tim-tim tersebut adalah KRU Esports dan Gambit Esports yang akan saling berhadapan di semifinal.
- KRU Esports mampu kalahkan Fnatic dan Gambit Esports singkirkan X10 CRIT.
SKOR.id - Empat tim akhirnya sudah memastikan tempatnya di semifinal Valorant Champions 2021.
Dua tim memastikan jalannya ke semifinal setelah berhasil menang di babak perempatfinal yang digelar pada Kamis (9/12/2021).
Tim-tim tersebut adalah KRU Esports dan Gambit Esports yang akan saling berhadapan di semifinal.
KRU Esports yang awalnya tidak terlalu diunggulkan di Valorant Champions 2021 ini ternyata mampu menyingkirkan tim-tim unggulan.
Setelah sebelumnya mampu menyingkirkan tim kuat seperti Sentinels di Decider Match.
Kini KRU Esports mampu mengejutkan pada babak perempatfinal ini setelah mampu mengalahkan Fnatic.
Fnatic dibuat bertekuk lutut atas tim yang dimiliki oleh pesepakbola, Sergio Aguero tersebut.
KRU Esports berhasil menang 2-1 atas Fnatic, meski harus berjuang dengan sangat ketat dalam pertandingan tersebut.
Mazino dkk secara dominan mampu menang 15-13 pada map Haven, sebelum akhirnya disamakan Fnatic dengan 6-13 di map Icebox.
Namun KRU Esports mengunci kemenangan di map Split setelah menang 13-8 untuk melaju ke semifinal berhadapan dengan Gambit Esports.
Our Semifinalists are officially locked in!#VALORANTChampions resumes Saturday, December 11th. pic.twitter.com/Rdznu9f5Ic— VALORANT Champions Tour (@ValorantEsports) December 10, 2021
Di sisi lain, Gambit Esports juga mendapatkan perlawanan berarti dari X10 CRIT, untungnya natZ dkk mampu menang 2-1.
Gambit Esports memang diunggulkan menjadi juara di Valorant Champions 2021 ini setelah sebelumnya menjuarai VCT 2021 Masters Berlin.
Tentu saja langkah Gambit Esports akan sedikit sulit karena KRU Esports tengah menemukan momentumnya setelah mampu mengalahkan tim-tim unggulan.
Hasil Perempatfinal Valorant Champions 2021:
- KRU Esports 2-1 Fnatic
- Gambit Esports 2-1 X10 CRIT
Inilah Alasan JerAx Gabung dengan Evil Geniuses
Klik link untuk baca https://t.co/r6YnUwBeT8— SKOR.id (@skorindonesia) December 7, 2021
Berita Valorant lainnya:
Hasil Valorant Champions 2021 Hari Kedelapan: Dua Wakil EMEA Lolos Semifinal
Hasil Valorant Champions 2021 Hari Ketujuh: Dua Wakil Asia Tenggara Lolos Playoff