SKOR.id - Laga Uruguay vs Argentina berakhir dengan kemenangan tipis tim tamu.
Timnas Argentina menang 1-0 lawan Uruguay pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol, Sabtu (22/3/2025) pagi WIB.
Gol tunggal Thiago Almada sudah cukup bagi La Albiceleste untuk membawa pulang tiga angka.
Thiago Almada adalah pemain sayap kiri berusia 23 tahun yang kini bermain bersama Olympique Lyon di Liga Prancis.
Laga ini juga diwarnai kartu merah untuk pemain pengganti Timnas Argentina, Nico Gonzales, pada menit kelima perpanjangan waktu babak kedua.
Hasil ini membawa Argentina semakin nyaman di puncak klasemen, kini mereka mengoleksi 28 angka dari 13 laga.
Lima laga tersisa, Argentina hanya butuh satu poin tambahan untuk secara otomatis lolos ke Piala Dunia 2026.
Hasil ini bisa dipastikan pada laga mereka selanjutnya, yaitu menjamu Timnas Brasil di Estadio Monumental, Rabu (26/3/2025) pagi pukul 07.00 WIB.
Jika berhasil mendapat poin, Argentina akan jadi tim Amerika Selatan pertama yang lolos ke Piala Dunia 2026.
Mereka juga akan negara kedua selain tuan rumah yang lolos usai Jepang menjadi negara pertama yang melakukannya.
Sedangkan bagi Uruguay, kekalahan berarti mereka tetap ada di posisi keempat klasemen dengan 20 angka.
Mereka terpaut tujuh angka di atas batas aman tiket lolos ke Piala Dunia secara langsung.
Selanjutnya, Uruguay akan bertandang ke markas Bolivia, Rabu (26/3/2025) pagi pukul 03.00 WIB.