- Piala Kaisar Jepang 2021 kini memasuki babak perempat final.
- Bagan dan jadwal kini sudah ditentukan melalui undian.
- Jubilo Iwata jadi satu-satunya tim kasta kedua yang tersisa.
SKOR.id - Berikut ini adalah hasil undian, bagan, dan jadwal perempat final Piala Kaisar Jepang 2021.
Setelah merampungkan ronde keempat, kini tersisa hanya delapan tim di Piala Kaisar Jepang 2021.
Undian kemudian sudah dilakukan untuk menentukan lawan dan bagan babak delapan besar, semifinal, hingga final.
Laga perempat final sampai final masing-masing hanya akan dihelat sekali, dengan sistem gugur.
Juara musim lalu sekaligus juara bertahan J1 League, Kawasaki Frontale, akan menjamu Kashima Antlers di kandang.
Pemenang laga ini akan bertemu pemenang laga Jubilo Iwata vs Oita Trinita. Jubilo Iwata jadi satu-satunya tim kasta kedua yang tersisa, mereka adalah salah satu tim legendaris dengan pernah tiga kali juara J1 League (1997, 1999, 2002).
Di bagan lainnya, Gamba Osaka akan menjamu Urawa Red Diamonds, sedangkan Nagoya Grampus bertemu Cerezo Osaka.
Laga peremoat final akan dihelat pada 27 Oktober 2021, sedangkan laga semifinal pada 12 Desember 2021.
Laga final yang biasanya digelar pada tahun baru dimajukan menjadi 19 Desember 2021 usai Jepang mengundurkan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia Antarklub 2021.
Berikut ini jadwal Piala Kaisar Jepang 2021:
Perempat Final (27/10/2021)
M83 - Gamba Osaka vs Urawa Red Diamonds
M84 - Nagoya Grampus vs Cerezo Osaka
M85 - Kawasaki Frontale vs Kashima Antlers
M86 - Jubilo Iwata vs Oita Trinita
Semifinal (12/12/2021)
M87 - pemenang M83 vs M84
M88 - pemenang M85 vs M86
Final (19/12/2021)
M89 - pemenang semifinal 1 vs pemenang semifinal 2
PULANG, Yuto Nagatomo kini resmi kembali ke @J_League_En bersama https://t.co/jJWGfN0hxE.
Usai 11 tahun melanglang Eropa, apakah ia akan kembali menorehkan hasil apik di Jepang?
Selengkapnya: https://t.co/PYlVVc0gcb pic.twitter.com/kQctawM5E5— SKOR.id (@skorindonesia) September 14, 2021
Berita J.League Lainnya:
Ada Patung Garuda dan Nuansa Indonesia di Kandang Sanfrecce Hiroshima