- Tottenham Hotspur menang dua gol tanpa balas melawan Dinamo Zagreb.
- Dua gol Tottenham Hotspur diborong oleh Harry Kane.
- Pertandingan leg kedua akan digelar pada 19 Maret 2021 mendatang
SKOR.id - Tottenham Hotspur berhasil mengalahkan Dinamo Zagreb pada leg pertama 16 besar Liga Europa 2020-2021.
Tottenham Hotspur menjamu Dinamo Zagreb di Tottenham Stadium, Jumat (12/3/2021) dini hari WIB.
Pertandingan berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Tottenham Hotspur.
Dua gol Spurs diborong oleh Harry Kane.
Bermain sebagai tim tuan rumah, Spurs langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai.
Pertandingan baru berjalan lima menit, Spurs nyaris mendapat peluang emas andai umpan Son Heung-min tak terlalu tinggi.
Setelah melewati alotnya pertandingan, gol pemecah kebuntuan akhirnya muncul saat pertandingan berjalan 25 menit.
Memaksimalkan kerja sama dengan Erik Lamela, Harry Kane berhasil menceploskan bola ke gawang Dinamo Zagreb yang dikawal oleh Dominik Livakovic.
Pada menit ke-31, Dinamo Zagreb mendapatkan peluang melalui kaki Bruno Petkovic. Beruntung sepakan Petkovic masih mampu diamankan oleh Hugo Lloris.
Selepas peluang tersebut, tak ada lagi peluang berarti yang tercipta.
Babak pertama pun ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan Tottenham Hotspur.
Unggul satu gol tanpa balas, Spurs tetap mencoba untuk menambah keunggulan pada babak kedua.
Saat babak kedua berjalan dua menit, Spurs mendapatkan peluang lewat Harry Kane yang melepaskan tembakan di tengah kemelut di depan gawang Dinamo Zagreb.
Dinamo Zagreb sempat merespons saat pertandingan berjalan pada menit ke-59.
Petkovic lagi-lagi membahayakan gawang Spurs, tetapi masih melebar di sisi gawang Lloris.
Lima menit berselang, Spurs lagi-lagi mendapat peluang melalui Steven Bergwijn.
Tetapi, tendangan voli Bergwijn masih mampu diselamatkan oleh Livakovic.
Pada menit ke-70, Harry Kane kembali sukses mencatatkan di papan skor.
Memaksimalkan umpan matang Serge Aurier, Harry Kane berhasil melepaskan bola melewati para pemain belakang Dinamo Zagreb.
Spurs pun berhasil unggul 2-0.
Selepas gol tersebut, kedua tim beberapa kali mendapatkan peluang, akan tetapi tak ada satupun yang berbuah menjadi gol.
Akhirnya, skor 2-0 pun bertahan hingga wasit meniup peluit panjang pertandingan.
Pertandingan leg kedua akan digelar pada 19 Maret 2021 mendatang
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Rapor pemain Asia Tenggara di pekan ketiga Meiji Yasuda J1 League 2021: Semua pemain bernasib sama!https://t.co/A2BRPl42Sx— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 11, 2021
Berita Liga Europa lainnya:
Liga Europa: Ole Gunnar Solskjaer Rindukan Dua Pemain AC Milan
Stefano Pioli: Manchester United Tim Paling Difavoritkan Juara Liga Europa