- Tottenham Hotspur berhasil mengamankan tiga poin pada matchday terakhir penyisihan grup Liga Europa.
- Menjamu Royal Antwerp, Tottenham Hotspur berhasil menang dengan skor 2-0.
- Carlos Vinicius dan Giovanni Lo Celso menjadi aktor dalam kemenangan ini.
SKOR.id - Tottenham Hotspur berhasil menjadi pemuncak Grup J Liga Europa setelah memenangkan laga kontra Royal Antwerp, Kamis (10/12/2020) atau Jumat dini hari WIB.
Satu gol dari Carlos Vinicius dan Giovanni Lo Celso membawa Spurs membalaskan dendam atas kekalahan di kandang Antwerp sebelumnya.
Bermain di Tottenham Hotspur Stadium, Jose Mourinho melakukan rotasi dengan menyimpan beberapa pemain utama seperti Hugo Lloris, Son Heung-Min, dan Harry Kane.
Namun, peampilan Joe Hart, Lucas Moura, dan Carlos Vinicius tetap bisa membawa Spurs mendominasi pertandingan.
Namun, kombinasi serangan yang dibangun Gareth Bale, Moura, dan Vinicius urung membawa keunggulan pada paruh pertama laga. Beberapa kesempatan dari tendangan sudut Giovanni Lo Celso juga belum bisa menambah angka di papan skor. Kedudukan tanpa gol pun menutup babak pertama.
Gol pun baru tercipta pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-58. Memanfaatkan bola muntah hasil tendangan bebas Bale, Vinicius berhasil mencetak gol dari jarak dekat.
Ini adalah gol ketiga Carlos Vinicius setelah tampil pada lima laga Liga Europa. Sebuah catatan apik bagi pemain muda yang dilabeli sebagai ''suksesor'' Harry Kane.
Setelah mencetak gol, Mou melakukan pergantian pemain di lini serang. Son, Kane, dan Tanguy Ndombele masuk sebagai pemain pengganti.
Hasilnya, kerjasama Kane dan Lo Celso menciptakan gol kedua untuk Spurs pada menit ke-71. Keunggulan 2-0 bertahan hingga akhir laga.
Meski kalah, Royal Antwerp tetap lolos ke babak 32 besar Liga Europa mewakili Grup J. Sedangkan di laga lain, LASK yang turut mencuri kemenangan dari Ludogorets gagal lolos menuju fase gugur.
Tottenham Hotspur 2-0 Royal Antwerp
- Carlos Vinicius 58', Giovanni Lo Celso 71'
Spurs Antwerp
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Bek Paling Produktif di Liga Top Eropa sejak 2000 https://t.co/IS5sSzQzRR— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 9, 2020
Berita Tottenham Hotspur Lainnya:
Setelah Jose Mourinho, Tidak Ada Lagi yang Mampu Membawa Inter Milan Juara di Eropa, Termasuk Conte