SKOR.id - Timnas U-22 Indonesia tumbang saat menjamu Lebanon U-23 dalam uji coba internasional pada Jumat (14/4/2023) malam.
Skor akhir laga ini adalah 2-1 untuk Lebanon dalam laga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.
Gol timnas U-22 Indonesia dicetak oleh pemain lawan via bunuh diri dari Ali El Rida. Balasan dari Lebanon datang dari Mohamed Mahdi.
Sedangkan Mohammed Nasser membuat gol kemenangan Lebanon pada masa tambahan waktu babak kedua.
Selanjutnya pada Minggu (16/4/2023) malam, Indonesia U-22 akan kembali bersua Lebanon dalam agenda dan di arena yang sama.
Bagi skuad Garuda Muda, ini pemanasan dengan lawan sepadan untuk level internasional pertama sejak menjalani pemusatan latihan mulai Maret 2023.
Timnas U-22 Indonesia dipersiapkan untuk berlaga di sepak bola putra SEA Games 2023 mulai akhir April tahun ini di Kamboja.
Jalannya Pertandingan
Indonesia U-22 dan Lebanon U-23 menampilkan permainan yang ta terlalu agresif pada awal babak pertama.
Bahkan, tim tamu cenderung menunggu pada 10 menit sejak sepak mula pertandingan. Hanya saja, Indonesia U-22 juga tak mampu memanfaatkan keadaan.
Peluang pertama dan salah satu yang terbaik pada babak pertama dimiliki Taufany Muslihuddin saat laga masuk menit kedelapan.
Sodoran umpan Rizky Ridho dari sisi kanan penyerangan Indonesia U-22 diselesaikan Taufany Muslihuddin dengan sepakan tetapi bolanya menjauh di atas mistar gawang lawan.
Lalu masuk menit ke-26, sepakan Jeam Kelly Sroyer mampu ditepis kiper lawan. Babak pertama pun kelar dengan keadaan masih imbang dan juga tak ada gol tercipta.
Selepas jeda, tiga pemain baru dimainkan pelatih Indonesia U-22, Indra Sjafri. Mereka adalah Ronaldo Kwateh, Ramadhan Sananta, dan Ananda Raehan.
Mereka menggantikan Andy Harjito, Titan Agung, serta Kanu Helmiawan. Pergantian pemain ini juga belum memberikan perubahan berarti.
Masuk menit ke-57, dua pemain dari starter Indonesia U-22 ditarik Indra Sjafri. Mereka adalah Taufany Muslihuddin dan Jeam Kelly Sroyer.
Dua pemain utama itu digantikan oleh Irfan Jauhari dan Ikhsan Nul Zikrak. Meski demikian, perubahan permainan juga belum tampak.
Justru pada babak kedua ini sampai menit ke-75, Indonesia U-22 sanga minim peluang.
Menit ke-80, Rifky Dwi Septiawan dimainkan Indra Sjafri. Pemain Persita ini mengantikan peran Beckham Putra Nugraha.
Gol yang ditunggu akhirnya tercipta. Indonesia U-22 mampu unggul melalui bunuh diri bek lawan Ali El Rida.
Bermula akselerasi Irfan Jauhari setelah mendapat bola dari lemparan ke dalam, dia melakukan umpan ke tengah di kotak 16.
Namun, justru yang menerima bola Ali El Rida dan sepakan antisipasinya terlalu keras mengarah ke gawang sendiri. Gol bunuh diri pun tercipta dan Indonesia U-22 unggul.
Tertinggal satu gol, Lebanon tak patah arang. Mereka pun membuat gol pada menit ke-90 melalui sundulan Mohamed Mahdi. Gol ini umpan dari Ali Shaitou.
Saat laga bakal selesai imbang, Lebanon membuat gol lagi. Mohamed Nasser membuat gol kemenangan tim tamu pada menit ke-90+6. Indonesia U-22 pun tumbang.
Susunan Pemain
Indonesia U-22: Ernando Ari Sutaryadi; Bagas Kaffa, Komang Teguh, Rizky Ridho, Haykal Alhafiz; Beckham Putra, Taufany Muslihuddin, Kanu Helmiawan, Andy Harjito; Jeam Kelly Sroyer, Titan Agung
Pelatih: Indra Sjafri
Lebanon U-23: Rami Mjalli; Ali Al Rida, Hussein Ezzedinne, Maxime Aoun, Mohamad Baker; Ali El Fadel, Hasan Srour, Mohamad Haidar; Mohamad Al Masri, Mohamed Mahdi, Mohammed Nasser
Pelatih: Miguel Moreira