SKOR.id - Timnas U-20 Indonesia harus menerima kenyataan dengan kembali menelan kekalahan keempat beruntun di Turnamen Toulon 2024.
Pada pertandingan Grup B melawan Italia U-21 di Stade d'Honneur Marcel Roustan, Rabu (12/6/2024) pukul 23.15 WIB, tim besutan Indra Sjafri kalah dengan skor tipis 0-1.
Gol semata wayang Italia U-21 diciptakan oleh penyerangnya, Antonio Raimondo pada menit ke-38.
Kekalahan ini membuat Timnas U-20 Indonesia kembali gagal mendapatkan poin dan semakin terpuruk sebagai juru kunci Grup B Turnamen Toulon 2024.
Jalannya Pertandingan
Italia U-21 langsung melihatkan permainan yang agresif dengan menguasai jalannya pertandingan di awal babak pertama.
Beberapa peluang dari luar kotak penalti hingga tendangan sudut didapatkan pasukan Carmine Nunziata, tetapi belum bisa dimaksimalkan menjadi gol.
Timnas U-20 Indonesia yang mengandalkan counter attack sempat membahayakan lini pertahanan Italia U-21. Namun serangan mereka kerap terhenti ketika ingin memasuki area kotak penalti.
Tim besutan Indra Sjafri baru berhasil mengancam gawang Italia U-21 melalui tendangan bebas Mauresmo Hinoke pada menit ke-20, tapi masih berhasil diantisipasi oleh Filippo Rinaldi.
Italia U-21 baru berhasil menciptakan gol pada menit ke-38. Antonio Raimondo lepas dari kawalan dan mampu melesatkan bola ke pojok gawang.
Babak Kedua
Usai turun minum, Italia U-21 masih mendominasi jalannya pertandingan. Beberapa serangan Antonio Raimondo dan kolega masih bisa dimentahkan oleh para pemain Timnas U-20 Indonesia.
Pada menit ke-51, Italia U-21 mendapatkan peluang matang mencetak gol kedua dari tendangan bebas di depan area kotak penalti, namun sepakan Cristian Volpato masih melambung di atas mistar gawang.
Penyelamatan penting dilakukan Ikram Algiffari pada menit ke-60 setelah berhasil mengantisipasi sepakan terukur dari Antonio Raimondo.
Skuad Garuda Muda sempat keluar dari tekanan pada menit ke-64. Alur serangan yang dibangun dari bawah mampu menembus lini pertahanan Italia U-21.
Namun, sayang Arkhan Kaka yang sudah mendapatkan ruang di dalam kotak penalti belum bisa melakukan penyelesaian akhir dengan maksimal.
Timnas U-20 Indonesia kembali mengancam gawang Italia U-21 pada menit ke-81. Kali ini lewat akselerasi dan sepakan Aprlyansyah Abdulmanan yang masih bisa ditangkap oleh Filippo Rinaldi.
Tak ada lagi gol yang tercipta hingga pertandingan selesai. Skor akhir 0-1 untuk kemenangan Italia U-21.
Susunan pemain utama
Indonesia U-20: Ikram Algiffari; Sultan Zaky, Kadek Arel, Meshaal Osman, Mufli Hidayat, Dony Tri Pamungkas, Figo Dennis, Tony Firmansyah, Aprlyansyah Abdulmanan, Mauresmo Hinoke, Arkhan Kaka;
Pelatih: Indra Sjafri
Italia U-20: Filippo Rinaldi; Alessandro Fontanarosa, Daniele Ghilardi, Nicolo Bertola, Matia Zanotti, Federico Zuccon, Giacomo Faticanti, Edoardo Pieragnolo, Niccolo Pisilli, Cristian Volpato, Antonio Raimondo;
Pelatih: Carmine Nunziata