- Berikut ini hasil dan jalannya laga lanjutan Grup D Liga 2 2021 antara Sulut United melawan Kalteng Putra.
- Dua gol Sulut United sehingga bisa mengalahkan Kalteng Putra diborong oleh Yudhi Koerudin.
- Kemenangan atas Kalteng Putra mengantarkan Sulut United menjadi pemuncak klasemen sementara Grup D Liga 2 2021.
SKOR.id - Laga lanjutan Grup D Liga 2 2021 yang mempertemukan Sulut United menghadapi Kalteng Putra baru saja berakhir, Rabu (1/12/2021).
Sulut United mampu mengalahkan Kalteng Putra dengan skor 2-0. Seluruh gol diborong oleh Yudhi Koerudin (12' dan 45+3').
Hasil ini mengantarkan Garango Utara, julukan Sulut United, menjadi pemuncak klasemen Grup D Liga 2 2021 dengan koleksi 15 poin.
Meski begitu, Sulut United harus menunggu laga Persewar Waropen versus PSBS Biak untuk mengetahui nasibnya ke babak 8 besar Liga 2 2021.
Sebaliknya, kekalahan memupus asa Kalteng Putra untuk meneruskan perjuangannya ke babak 8 besar Liga 2 2021.
Jalannya Pertandingan
Laga terakhir bagi Sulut United dan Kalteng Putra di babak penyisihan Grup D berlangsung menarik. Kedua tim sama-sama tampil menekan untuk mencuri kemenangan.
Sulut United yang mengenakan jersey kandang berwarna biru laut mengambil inisiatif serangan lebih dulu.
Dua tembakan tepat sasaran sudah mereka dapatkan ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit. Peluang tersebut diperoleh melalui kaki Daniel Saputra dan Rosi Noprihanis.
Dua peluang Sulut United coba dibalas oleh Kalteng Putra melalui upaya Dominggus Kereway. Namun percobaannya masih jauh dari sasaran.
Pada menit ke-12, sebuah situasi set piece dari jarak yang cukup jauh berhasil dimaksimalkan oleh Sulut United untuk menjebol gawang Kalteng Putra.
Mahdi Fahri yang menjadi eksekutor tendangan bebas mengirimkan umpan manis ke dalam kotak penalti. Para pemain berusaha melakukan duel di udara.
Yudhi Koerudin yang berhasil memenangi duel dapat mengarahkan bola ke tiang jauh. Kiper Kalteng Putra pun kesulitan untuk menjangkau bola sundulan Yudhi Koerudin. Sulut United unggul 1-0.
Tertinggal satu gol membuat Kalteng Putra tak punya pilihan lain kecuali mencoba keluar dari tekanan dan melancarkan serangan.
Leideker Majefat dan Nur Akbar Munir memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan. Hanya saja keduanya gagal mengonversikannya menjadi gol.
Memasuki lima menit terakhir, Kalteng Putra terus berusaha mencetak gol balasan. Sebuah tendangan keras dari Ronaldo Eko sudah mengarah ke gawang.
Bola sempat muntah dari tangkapan kiper Sulut United. Ketika pemain Kalteng Putra coba menyambar bola, kiper Fery Bagus bergerak lebih cepat untuk menangkap bola muntah tersebut.
Jelang babak pertama berakhir, justru Sulut United yang berhasil menggandakan keunggulannya. Lagi-lagi Yudhi Koerudin yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor.
Memanfaatkan bola pantul tendangan Mahadirga Lasut yang membentur mistar gawang, Yudhi Koerudin berlari cepat untuk menyambar bola ke dalam gawang.
Kiper Kalteng Putra, Ahmad Fauzi sudah mencoba bereaksi, namun Yudhi Koerudin lebih cepat dan terciptalah brace. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Kalteng Putra bermain lebih agresif pada babak kedua. Mereka jelas tak ingin kehilangan poin pada malam ini. Hasil imbang membuat peluang melaju ke babak 8 besar kembali terbuka.
Upaya demi upaya pun mereka lakukan dalam 45 menit terakhir. Leideker Majefat dan Ronaldo Eko mengawali serangan dari Kalteng Putra. Namun kesempatan yang mereka dapat belum membuahkan hasil.
Pada menit ke-59, kiper Sulut United, Fery Bagus melakukan penyelamatan berharga di depan gawangnya. Fery Bagus yang sempat salah mengantisipasi datangnya bola harus terbang untuk menghalau bola masuk ke gawangnya.
Sundulan Nur Akbar Munir untuk menjebol gawang Sulut United pun digagalkan oleh Fery Bagus. Serangan Kalteng Putra hanya menghasilkan tendangan sudut.
Memasuki pertengahan babak kedua, lini pertahanan tim Laskar Isen Mulang, julukan Kalteng Putra semakin tinggi.
Mereka ikut membantu tim membangun serangan karena serangan-serangan Sulut United pun sudah lebih menurun dibandingkan babak pertama.
Hanya saja kreativitas para pemain Kalteng Putra dalam upaya membongkar pertahanan Sulut United masih kurang. Serangan-serangan Kalteng Putra mudah dipatahkan.
Pada menit ke-82, kerugian diperoleh Kalteng Putra. Nur Akbar Munir mendapat kartu kunging kedua sehingga tim harus mengejar ketertinggalan dua gol dengan 10 pemain.
Situasi tersebut dapat dimanfaatkan tim berjulukan Garango Utara untuk mengamankan keunggulannya. Skor 2-0 bertahan hingga pertandingan berakhir.
Susunan Pemain Utama:
Sulut United: Fery Bagus Kurniawan; Mahdi Fahri, Muhammad Arozi, Yudi Khoerudin, Danie Pratama; Mahadirga Lasut, Daniel Saputra; Ryan Kurnia, Daud Kotulus, Rosi Noprihanis; Patrich Wanggai
Pelatih: Ricky Nelson
Kalteng Putra: Ahmad Fauzi; Fajri Ardiansyah, akaria, Muhammad Fauzan Jamal, Lukas Guruh prayitno; Tamsil Sijaya, Ronaldo Eko; Leideker Majefat, Nur Akbar Munis, Dominggus Kereway; Aidil Usman Diarra
Pelatih: Eko Tamamie
View this post on Instagram
Baca juga berita Liga 2 lainnya:
Hasil Rans Cilegon FC vs PSKC: The Prestige Phoenix Pastikan Tiket 8 Besar Liga 2 2021
Liga 2 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Prediksi dan Link Live Streaming Grup B Liga 2 2021: Rans Cilegon FC vs PSKC Cimahi