- Jawa Barat dan Sumatera Utara meraih kemenangan pertama mereka dalam laga sepak bola putra PON XX Papua 2021.
- Ada dua pertandingan sepak bola putra PON XX Papua 2021 hari ini.
- Satu laga kembali tak terlaksana karena Bengkulu tak hadir di Papua.
SKOR.id - Jawa Barat dan Sumatera Utara meraih tiga poin pertama sepak bola putra PON XX Papua 2021 pada Kamis (30/9/2021) siang WIB.
Jawa Barat (Jabar) memainkan laga kedua mereka dari Grup A saat bersua Nusa Tenggara Timur (NTT).
Main di Stadion Mandala, yang dikenal sebagai markas Persipura, Jabar menang dengan skor tipis 1-0 atas NTT.
Gol tunggal kemenangan Jabar pada pertandingan ini dicetak oleh striker alumni Diklat Persib, M Wildan Ramdhani.
Setelah babak pertama tanpa gol, Wildan Ramdhani membobol gawang NTT saat laga memasuki menit ke-52.
Ini obat kecewa Jabar setelah pada pertandingan pertama mereka kalah telak 1-5 dari tuan rumah.
Sementara itu, peluang NTT melaju ke fase selanjutnya sudah tertutup karena ini kekalahan kedua mereka.
Sebab, NTT pada pertandingan pertama harus mengakui keunggulan Maluku Utara dan kalah dengan skor 1-2.
Sementara itu, Sumatera Utara (Sumut) dari laga kedua Grup B juga sukses merebut kemenangan perdana.
Bersua Sulawesi Selatan (Sulsel), Sumut menang dengan skor tipis 1-0 via gol Kevin di Stadion Mahachandra, Universitas Cendrawasih, Jayapura.
Tiga poin ini membuat Sumut memimpin klasemen sementara Grup B karena sebelumnya mereka bermain imbang.
Laga pertama Sumut bersua Jawa Tengah (Jateng) dan pertandingan selesai tanpa pemenang dengan skor 1-1.
Sumut pun mengumpulkan nilai empat dari dua laga dan menggeser Jawa Timur (Jatim) di puncak pool mereka.
Jatim sebelumnya menang dengan skor 3-0 atas Sulawesi Selatan di arena yang sama.
Artinya, Sulsel dipastikan senasib dengan NTT masuk kotak karena sudah kalah dalam dua pertandingan awal.
Untuk Grup C yang seharusnya terlaksana di Stadion Barnabas Youwe, Kabupaten Jayapura, laga tak ada.
Bengkulu yang seharusnya bersua Aceh, sejak hari pertama tak hadir di Papua.
Untuk jadwal laga selanjutnya pada Jumat (1/10/2021) siang WIB ada tiga pertandingan.
Dari Grup A, Malut vs Papua memainkan pertandingan di Stadion Mandala. Lalu, ada derbi Jawa yang diprediksi bakal seru.
Jateng vs Jatim tersaji di Stadion Mahacandra dalam derbi Jawa. Kemudian dari Grup C, Sulawesi Utara Sulut bersua Kalimantan Timur (Kaltim) di Stadion Barnabas Youwe.
View this post on Instagram
Berita Sepak Bola Putra PON XX Papua 2021 Lainnya:
Jadwal, Hasil, Klasemen Sepak Bola Putra PON XX Papua 2021
Hasil Sepak Bola Putra PON XX Papua 2021: Sulut dan Malut Menang, Jateng vs Sumut Imbang
Sepak Bola Putra PON XX Papua 2021: Papua dan Jawa Timur Pesta Gol