- Berikut ini hasil dan jalannya laga Rans Cilegon FC melawan PSKC Cimahi di pekan ke-10 Grup B Liga 2 2021.
- Kemenangan atas PSKC membawa Rans Cilegon FC menemani Dewa United FC ke babak 8 besar Liga 2 2021, mengungguli Persekat Tegal.
- Pertandingan Rans Cilegon FC vs PSKC diwarnai dua penalti, satu gagal dari Cristian Gonzales, dan sebuah gol yang dianulir.
SKOR.id - Pekan ke-10 Grup B Liga 2 2021 ditutup dengan laga Rans Cilegon FC versus (vs) PSKC Cimahi, Rabu (1/12/2021) sore.
Di Stadion Madya, Jakarta, Rans Cilegon berhasil meraih kemenangan 3-0 dan memastikan diri lolos ke babak delapan besar.
Gol The Prestige Phoenix, julukan Rans Cilegon, diciptakan oleh Jujun Junaedi (13'), Cristian Gonzales (41'), dan Bima Ragil (76').
Mereka menemani Dewa United FC ke babak selanjutnya setelah finis di peringkat kedua Grup B Liga 2 2021 dengan 20 poin.
Poin yang dikumpulkan itu sejatinya sama dengan milik Persekat Tegal pada posisi ketiga, tapi unggul dalam hal head to head.
Sementara itu kekelahan membuat PSKC mengakhiri fase penyisihan grup di peringkat kelimna dengan raihan tujuh poin.
Jalannya pertandingan
Rans Cilegon FC yang hendak mengincar tiket lolos ke babak delapan besar mengambil inisiatif serangan sejak awal.
Dua penyelamatan sudah mesti dilakukan kiper PSKC untuk menjaga gawangnya tak kebobolan saat laga baru berumur 5 menit.
Di tengah gempuran Rans Cilegon, PSKC baru mendapatkan peluang pertamanya di menit ke-8 dan masih mentah.
Gol akhirnya tercipta pada menit ke-13 melalui Jujun Junaedi yang membuat The Prestige Phoenix unggul 1-0.
Pemain berusia 22 tahun itu menyambar umpan direk dari Hamka Hamzah dengan sundulan yang tak terbendung.
Unggul membuat Rans Cilegon semakin nyaman mendominasi penguasaan bola dan perlahan mengendurkan tekanan.
Sementara itu PSKC masih hanya mengandalkan serangan balik cepat yang terus mengalami kebuntuan di pertahanan lawan.
Melewati pertengahan babak pertama, laga berjalan semakin terbuka. Laskar Sangkuriang coba keluar terus menekan.
Pada menit ke-36, Jujun Junaedi berpeluang mencetak gol keduanya, tapi Ray Dedondo tampil luar biasa di bawah mistar PSKC.
Rans Cilegon akhirnya benar-benar bisa menambah keunggulannya, pada menit ke-41 melalui Cristian Gonzalez.
Ia menyambar bola muntah hasil tepisah Ray Redondo yang sejatinya sempat menghalau upaya dari Hamka Hamzah.
Hingga peluit tanda akhir babak pertama dibunyikan, tak ada lagi gol dan skor 2-0 untuk The Prestige Phoenix bertahan saat turun minum.
Babak Kedua
Keunggulan dua gol tidak membuat Rans Cilegon mengendurkan serangan. Tekanan langsung diberikan sejak babak kedua dimulai.
Sementara itu di tengah kepungan, Laskar Sangkuriang sesekali melancarkan serangan cepat ketika mendapatkan bola.
Pada menit ke-61, Rans Cilegon mendapatkan hadiah penalti setelah Jujun Junaedi dilanggar di kotak terlarang.
Namun Cristian Gonzales yang menjadi eksekutor gagal menjalankan tugas dengan baik, bola membentur tiang dan memantul ke samping.
Pada menit ke-67, PSKC mampu menceploskan bola ke gawang The Prestige Phoenix, tapi tak dianggap gol sebab dinilai offside.
Penalti kembali didapatkan Rans Cilegon pada menit ke-74, setelah lagi-lagi Jujun Junaedi dijatuhkan di kotak terlarang.
Bima Ragil yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik, membuat timnya unggul 3-0 pada menit ke-76.
Unggul tiga gol tidak membuat The Prestige Phoenix mengendurkan serangan. Laga pun masih berjalan terbuka.
PSKC coba terus mencari gol, namun hingga peluit panjang dibunyikan skor 3-0 untuk Rans Cilegon tidak berubah.
Susunan Pemain Utama
Rans Cilegon FC: Kartika Ajie; Saddam Hi Tenang, Hamka Hamzah, Hendra Wijaya, Kurniawan Karman, Asri Akbar, Fadilla Akbar, Bima Ragil, Jujun Junaedi, Cristian Gonzales, Rifal Lastori;
Pelatih: Rahmad Darmawan
PSKC Cimahi: Ray Dedondo; Aidil Rahman, Egwuatu Ouseloka, Muhammad Idris, Aziz Al Ghany, Agung Pribadi, Krisna Septiawan, Irfan Afghoni, Adam Anis, Afdal Yusra, Rezky Renaldy;
Pelatih: Robby Darwis
View this post on Instagram
Berita Liga 2 Lainnya:
Liga 2 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Hasil Sriwijaya FC vs PSMS Medan: Gol Telat Yudi Aditya Buat Ayam Kinantan Menang