- Qatar melanjutkan tren positif di Piala Emas COCACAF 2021.
- Tuan rumah Piala Dunia 2022 itu memastikan tiket semifinal usai mendepak El Savador.
- Striker Qatar, Almoez Ali, memimpin top skor sementara dengan enam gol.
SKOR.id - Tim undangan Piala Emas CONCACAF 2021, Qatar, memastikan tiket semifinal setelah secara meyakinkan menyingkirkan El Savador, Minggu (25/7/2021) pagi WIB.
Bermain di State Farm Stadium, Qatar berhasil menang 3-2 atas El Savador. Tuan rumah Piala Dunia 2022 itu mendominasi hingga melesakkan tiga gol lebih dulu.
Namun El Savador berhasil membuka peluang dengan memperkecil kedudukan. El Savador mengemas dua gol hanya dalam kurun tiga menit di babak kedua.
Meski demikian, Qatar tetap berhasil mempertahankan keunggulan mereka hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan.
Qatar bermain cepat dan langsung membuka skor dua menit setelah sepak mula.
Adalah Almoez Ali menjebol gawang El Savador yang dikawal Martinez. Sebuah umpan Afif berhasil dikonversi dengan sempurna oleh Ali.
Enam menit kemudian tim yang diarsiteki Felix Sanchez menggandakan keunggulan. Kali ini giliran Abdulaziz Hatem yang mencatatkan namanya di papan skor usai menerima umpan Ro-Ro. Skor 2-0 bertahan sampai babak pertama usai.
Qatar makin menjauh. Sepuluh menit babak kedua dimulai, Qatar kembali mencetak gol, lagi-lagi melalui Almoez Ali. Namun ia menambah tabungan golnya lewat eksekusi penalti setelah Darwin Ceren melakukan pelanggaran di area terlarang.
Dengan demikian, Almoez Ali makin mengukuhkan dirinya sebagai top skor sementara Piala Emas. Ia telah mengemas enam gol sepanjang turnamen sejauh ini.
Meski tertinggal tiga gol, El Savador menunjukkan semangat pantang menyerah. Mereka berhasil memperkecil kedudukan via striker Joaquin Rivas di menit ke-63.
Selang tiga menit kemudian Rivas memperbesar harapan El Savador untuk setidaknya menyamakan kedudukan. Ia kembali mencetak gol usai mengonversi assist Tamacas.
Sayangnya El Savador belum mampu menambah gol di sisa pertandingan, sehingga Qatar, yang datang sebagai tim undangan, memastikan tiket empat besar.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jadwal Tanding Atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, Minggu (25/7/2021): Kans Medali Tambahan dari Angkat Besi https://t.co/kyrbrWx5GZ— SKOR.id (@skorindonesia) July 24, 2021
Berita Piala Emas CONCACAF lainnya
Hasil Piala Emas CONCACAF 2021: Laga Hiburan, Panama Tumbangkan Grenada 3-1
Hasil Piala Emas CONCACAF 2021: Kalahkan Honduras, Qatar Juara Grup D