- Persis akhirnya mengakhiri puasa kemenangan di Liga 2 2021.
- PS Hizbul Wathan jadi korban Persis Solo yang sebelumnya dalam dua laga terakhir selalu seri.
- Kemenangan ini membuat Persis kembali membayangi PSCS Cilacap yang sebelumnya gagal meneruskan tren kemenangan.
SKOR.id - Persis Solo menang tipis atas PS Hizbul Wathan dengan skor 2-1 dalam laga terbaru Liga 2 2021 pada Senin (18/10/2021) malam.
Pertandingan lanjutan untuk pekan keempat Grup C Liga 2 2021 ini terlaksana di Stadion Manahan, Kota Solo.
Persis unggul dulu melalui sepakan penalti pemain naturalisasi Indonesia kelahiran Brasil, Alberto Goncalves alias Beto pada menit ke-27.
Lalu, mereka kembali unggul saat laga memasuki menit ke-49 melalui striker Rivaldo Bawuo.
PS Hizbul Wathan membuat gol pertama mereka dalam laga ini saat pertandingan masuk menit ke-66 melalui sundulan pemain pengganti Arif Yanggi Rahman.
Babak Pertama
Pertandingan dimulai dengan tempo sedang. Kedua tim menjajaki kekuatan lawan mereka sampai menit ke-10.
Persis Solo yang turun dengan kekuatan tiga pemain naturalisasi, atas nama Beto, bek Fabiano Beltrame, dan gelandang Yu Hyun-koo, mulai menekan selepas itu.
Namun, PS Hizbul Wathan tak tinggal diam. Beberapa kali anak asuh Herrie Setyawan membalas serangan Persis.
Hanya saja, serangan sporadis yang sering dilakukan Persis membuahkan hasil berupa penalti. Semua itu karena Ahmad Maulana Putra menjatuhkan penyerang Persis, Ferdinand Sinaga.
Hal itu terjadi saat laga masuk menit ke-26. Beto menjadi algojo dan sukses menjalankan tugas pada menit ke-27.
Tertinggal satu gol, PS Hizbul Wathan tak lantas menyerah dan terus tertekan. Justru, Taufiq Kasrun dan kolega beberapa kali merangsek ke depan sampai kotak 16 lawan.
Meski begitu, babak pertama selesai tanpa gol tambahan dan Persis unggul 1-0 atas PS Hizbul Wathan.
Babak Kedua
Selepas jeda, pertandingan semakin seru. Persis bahkan langsung unggul cepat saat pertandingan baru jalan sekitar empat menit.
Dua pemain pengganti sama-sama jadi aktor gol itu. Umpan Agi Pratama sukses diteruskan jadi gol oleh Rivaldi Bawuo.
Dalam keadaan tertinggal dua gol, PS Hizbul Wathan ternyata tetap berusaha keras memberikan perlawanan maksimal.
Tak jarang, pemain PS Hizbul Wathan mampu membahayakan pertahanan Persis Solo. Tetapi, mereka juga nyaris kebobolan lagi saat Miftahul Hamdi dapat bola matang dari Abduh Lestaluhu.
Namun, bola sepakan dari Hamdi gagal memenuhi sasaran ke gawang kosong PS Hizbul Wathan.
Sementara itu, pemain pengganti PS Hizbul Wathan, Arif Yanggi Rahman akhirnya bisa membobol Persis Solo.
Melalui sundulan memaksimalkan umpan dari sepak pojok Wahyu Saputro, Arif membuat gol pada menit ke-66.
Keadaan menjadi 2-1 untuk Persis, justru seperti menaikkan moral tarung pemain PS Hizbul Wathan. Pertandingan pun makin seru.
Menit ke-80, Ferdinand Sinaga nyaris membuat gol, sayang bola hasil sundulannya naik tipis ke atas gawang tim lawan. Laga akhirnya selesai tanpa tambahan gol dan Persis menang.
Susunan Pemain
Persis Solo: Wahyu Tri Nugroho; Fabiano Beltrame, Rian Miziar, Ganjar Mukti, Abduh Lestaluhu, Eky Taufik, Sandi Sute, Yu Hyun-koo, Ferdinan Sinaga, Alberto Goncalves, Miftahul Hamdi
Pelatih: Eko Purdjianto
PS Hizbul Wathan: Ferdiansyah; Achmad Bachtiar, Fahad Abdullah, Taufiq Kasrun, Wahyu Saputro, Ahmad Maulana, Muhammad Kemaluddin, Obet Rivaldo, Jejen Zaenal, Wimba Sutan, Vengko Armedya
Pelatih: Herrie Setyawan
View this post on Instagram
Berita Liga 2 Lainnya:
PT LIB Dapat Titik Terang Laga Liga 1 dan Liga 2 Bisa Dihadiri Penonton
Liga 2 2021: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Hasil Perserang vs Persekat: Banteng Loreng Lanjutkan Tren Kemenangan