- Persikabo 1973 sukses mengamankan diri dari zona degradasi setelah pesta gol ke gawang Persiraja Banda Aceh.
- Pada babak pertama, Persikabo 1973 tampil menggila karena sukses menggelontorkan empat gol ke gawang Persiraja.
- Seusai menumbangkan Persiraja, Persikabo dipastikan aman dari kejaran tim-tim di zona merah.
SKOR.id – Persikabo 1973 sukses mengamankan posisinya dari jurang degradasi seusai membungkam Persiraja Banda Aceh pada laga pekan ke-32 Liga 1 2021-2022.
Dalam duel yang berlangsung di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Sabtu (19/3/2022), Persikabo 1973 sukses menang telak dengan skor 5-0.
Ciro Alves menjadi bintang kemenangan Laskar Padjadjaran lewat tiga golnya pada menit ke-25, 45’, dan 82.
Sedangkan dua gol lainnya tercipta lewat bunuh diri Andika Kurniawan (37’), serta Dimas Drajad (39’).
Dengan tambahan tiga poin ini, Persikabo sukses mengamankan nasibnya dari zona degradasi.
Sebab, koleksi 37 poin dari 32 laga sudah dipastikan tak akan dikejar oleh tim di zona merah.
Sementara itu, Persiraja semakin merana di dasar klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Mereka belum sanggup menambah poin dan bertahan sebagai juru kunci dengan koleksi 13 poin dari 32 laga.
Babak Pertama
Meskipun sudah dipastikan terdegradasi, Persiraja Banda Aceh tetap tampil trengginas sejak awal laga. Bahkan, mereka berani mengambil inisiatif serangan.
Hasilnya, Laskar Rencong sukses mencetak peluang pertamanya lewat Jabar Sharza. Namun, sepakannya masih jatuh di pelukan Syahrul Trisna.
Sementara itu, peluang pertama yang diciptakan Persikabo 1973 baru hadir pada menit ke-15. Sayangnya, tandukan Aleksandar Rakic mampu ditepis oleh kiper Persiraja.
Upaya Persikabo untuk membuka keunggulan akhirnya membuahkan manis pada menit ke-25. Ciro Alves sukses meneruskan umpan silang Birrul Walidain dari sisi kanan.
Sepakan kerasnya tak mampu dihalau oleh kiper Persiraja. Gol ini membawa Laskar Padjadjaran untuk sementara unggul 1-0 atas Laskar Rencong.
Pada menit ke-37, Persikabo berhasil menggandakan keunggulannya. Gol kedua ini tercipta lewat aksi bunuh diri bek Persiraja, M Andika Kurniawan.
Hanya dalam tempo dua menit, Persikabo kembali memperlebar jarak. Kali ini giliran Dimas Drajad yang mencatatkan namanya di papan skor. Untuk sementara, Persikabo unggul 3-0 atas Persiraja.
Pada menit ke-45, Ciro Alves kembali menjebol gawang Laskar Rencong setelah memanfaatkan skema serangan balik.
Ini menjadi gol penutup pada babak pertama. Hingga turun minum, anak asuh Liestiadi unggul 4-0 atas Laskar Rencong.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Persikabo yang sudah unggul empat gol menurunkan tempo.
Mereka tetap mendominasi penguasaan bola dan tak terburu-buru dalam melakukan tusukan.
Sementara itu, Persiraja masih kesulitan untuk menyusun serangan. Mereka belum menemukan ritme permainan meski tertinggal empat gol.
Pada pertengahan babak kedua, Persikabo mampu menciptakan sejumlah peluang berbahaya, tapi masih belum bisa dikonversi menjadi gol.
Laskar Rencong nyaris saja memecah kebuntuan mereka pada menit ke-80. Sepak pojok Bruno Dybal sukses disontek oleh Assanur Rijal. Sayangnya, sepakan Rijal masih mengarah tepat ke Syahrul Trisna.
Pada menit ke-82, Ciro Alves sukses mencetak gol ketiganya pada laga ini. Pemain asal Brasil itu sukses membawa timnya menambah keunggulan menjadi 5-0.
Hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, kedudukan tak berubah. Skor 5-0 bertahan untuk keunggulan Laskar Padjadjaran.
Daftar Susunan Pemain
Persiraja Banda Aceh (4-2-3-1): Rolas Divaio; Eriyanto, M Chairul Rifan, Andika Kurniawan, Rendy Saputra; Abdul Halim, Moh Rifaldi; Jabar Sharza, Bruno Dybal, Vivi Asrizal; Arya Gerryan;
Pelatih: Sergio Alexandre
Persikabo 1973 (4-3-3): Syahrul Trisna; Birrul Walidain, Didik Wahyu, Andy Setyo, Firza Andika; Manahati Lestusen, Pushniakou Siarhei, Munadi; Dimas Drajad, Aleksandar Rakic, Ciro Alves;
Pelatih: Liestiadi
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Deretan Tim Liga 1 2021-2022 yang Dipastikan Selamat dari Zona Degradasi hingga Pekan Ke-31
Best XI Pekan Ke-31 Liga 1 2021-2022: Hanya Ada Empat Pemain Lokal
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap