SKOR.id - Timnas U-21 Spanyol menyusul langkah Israel untuk maju ke babak semifinal Piala Eropa U-21 2023 (Euro U-21 2023) setelah mengalahkan Swiss.
Laga antara timnas U-21 Spanyol melawan timnas U-21 Swiss pada perempat final Piala Eropa U-21 2023 digelar di Stadionul Giulesti-Valentin Stanescu, Minggu (2/7/2023) dini hari WIB.
Spanyol harus bersusah payah meraih kemenangan atas Swiss agar bisa lolos ke babak semifinal, dengan melalui babak perpanjangan waktu.
Spanyol membuka keunggulan lebih dulu melalui Sergio Gomez pada menit ke-68, memanfaatkan umpan dari Abel Ruiz, Swiss pun dalam tekanan.
Namun pada menit 90'+1, Swiss secara mengejutkan mampu menyamakan kedudukan berkat gol Zeki Amdouni yang berhasil menyempurnakan umpan Julian von Moos.
Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-1, dan harus dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu 2x15 menit untuk menentukan tim yang berhak lolos ke semifinal.
Pada babak tambahan Spanyol akhirnya mampu memastikan kelolosan mereka ke babak semifinal Euro U-21 2023 melalui gol tambahan yang dicetak oleh Juan Miranda pada menit ke-103, memanfaatkan umpan Aimar Oroz.
Hingga pertandingan berakhir Swiss tak mampu mengejar kedudukan, skor 2-1 untuk kemenangan Spanyol pun bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga usai.
Pemain Spanyol, Sergio Gomez, terpilih sebagai man of the match untuk laga melawan Israel, berkat sumbangan satu gol dan permainan impresifnya.
Spanyol melangkah ke semifinal Piala Eropa U-21, dan menjadi pencapaian ke-11 sepanjang sejarah turnamen, hanya Italia (12) yang tampil lebih banyak di babak tersebut.
Sementara itu, Israel telah lebih dulu memastikan diri maju ke babak semifinal, setelah menyingkirkan Georgia.
Namun, penentuan kelolosan Israel harus ditentukan melalui babak adu penalti setelah laga berakhir 0-0 pada 90 menit pertandingan dan babak perpanjangan.
Israel menang 4-3 atas Georgia pada babak adu penalti, setelah keempat penendang mereka sukses menunaikan tugas mereka sebagai eksekutor.
Sedangkan di kubu Georgia, Giorgi Gagua dan Saba Khavadagiani gagal menuntaskan tendangan mereka yang membuat negaranya harus tersingkir.
Pada laga semifinal nanti Israel akan menanti pemenang antara dua tim unggulan, Portugal vs Inggris yang akan bertanding, Rabu (5/7/2023) malam.
Sementara Spanyol menunggu pemenang antara Prancis vs Ukraina yang digelar, Kamis (6/7/2023) dini hari WIB.