- Golden State Warriors masih belum mampu keluar dari tren buruk dalam lanjutan musim reguler NBA 2022-2023 yang digelar Sabtu (17/12/2022) WIB.
- Menghadapi Philadelphia 76ers di Wells Fargo Center, Golden State Warriors takluk 106-118.
- Joel Embiid menjadi sosok kunci kemenangan Philadelphia 76ers dengan menyumbang 34 poin dan 13 rebound.
SKOR.id - Hasil negatif kembali diraih Golden State Warriors dalam laga lanjutan musim reguler NBA 2022-2023 yang digelar Sabtu (17/12/2022).
Bertandang ke Wells Fargo Center, sang juara bertahan tumbang di tangan Philadelphia 76ers dengan skor 106-118.
Ini merupakan kekalahan beruntun Warriors dalam tiga pertandingan terakhir yang membuat mereka masih belum mampu beranjak dari papan bawah klasemen.
Golden State Warriors untuk sementara duduk di peringkat 11 klasemen Wilayah Barat NBA 2022-2023 dengan rekor tanding 14 menang-16 kalah.
Sedangkan Philadelphia 76ers bertengger di peringkat lima klasemen Wilayah Timur NBA 2022-2023 dengan torehan 16 kali menang dan 12 kekalahan.
Sementara itu, Joel Embiid tampil trengginas dalam laga ini dengan mencetak 34 poin dan 13 rebound untuk Sixers. Sedangkan James Harden mampu melesakkan 27 poin.
View this post on Instagram
"Yang terpenting adalah semua berkontribusi. Semuanya tahu ke mana mereka harus bergerak dan semua orang tahu ke mana bola harus diarahkan," kata Joel Embiid.
"Semua juga tahu kalau bola tidak bisa diam melainkan harus digerakkan," center Sixers itu menambahkan.
Pada sisi lain, Warriors tampak keteteran karena tampil tanpa Stephen Curry, Draymond Green, dan Andrew Wiggins.
Belum lagi Klay Thompson harus bermain dengan cedera lutut kiri yang membuatnya hanya mampu melesakkan 12 poin.
"Ini malam yang berat untuk Klay. Dia berusaha teapi tak membuahkan hasil. Ini bukan malamnya tetapi saya yakin dia akan kembali," kata pelatih Warriors, Steve Kerr.
Berikut hasil lengkap NBA 2022-2023, Sabtu (17/12/2022) WIB:
- Charlotte Hornets 106 - 125 Atlanta Hawks
- Detroit Pistons 113 - 122 Sacramento Kings
- Toronto Raptors 116 - 119 Brooklyn Nets
- Philadelphia 76ers 118 - 106 Golden State Warriors
- Cleveland Cavaliers 118 - 112 Indiana Pacers
- Boston Celtics 109 - 117 Orlando Magic
- Oklahoma City Thunder 110 - 112 Minnesotta Timberwolves
- Chicago Bulls 91 - 114 New York Knicks
- Dallas Mavericks 130 - 110 Portland Trail Blazers
- Los Angeles Lakers 126 - 108 Denver Nuggets
Berita NBA lainnya:
Hasil NBA 2022-2023: Kalahkan Milwaukee Bucks, Memphis Grizzlies Puncaki Klasemen Wilayah Barat
Hasil NBA 2022-2023: Stephen Curry Cedera, Warriors Kalah di Kandang Pacers
Hasil NBA 2022-2023: Menangi Duel Klasik kontra Lakers, Boston Celtics Kian Kokoh di Puncak