- Laga Manchester CIty vs RB Leipzig hujan gol, dimenangi tuan rumah.
- Manchester City berhasil menang lawan 10 pemain RB Leipzig.
- Penyerang RB Leipzig, Christopher Nkunku, berhasil mencetak hat-trick.
SKOR.id - Manchester City meraih kemenangan saat menghadapi RB Leipzig pada matchday pertama Grup A Liga Champions 2021-2022.
Manchester City menang 6-3 dari RB Leipzig saat keduanya bertemu di Etihad Stadium, Kamis (16/9/2021) dini hari WIB.
Gol Manchester City berhasil dicetak oleh Nathan Ake (16'), gol bunuh diri Nordi Mukiele (28'), Riyad Mahrez (45+2'p), Jack Grealish 56', Joao Cancelo (75'), serta Gabriel Jesus (85'). Sementara itu, gol RB Leipzig dicetak melalui hat-trick Christopher Nkunku (42', 51', 73').
Hasil tersebut membuat Manchester City bertengger di puncak klasemen, sedangkan RB Leipzig menjadi juru kunci.
Tampil sebagai salah satu favorit juara, The Citizen meraih hasil yang cukup menjanjikan. Seperti biasa, Manchester City selalu mampu mendikte jalannya permainan.
Mereka membuka keran gol pada menit ke-16 melalui tandukan Nathan Ake. Ia membantu penyerangan kala Man City mendapat tembakan penjuru. Umpan matang yang dilesatkan Jack Grealish berhasil dikonversikannya menjadi gol.
Delapan menit berselang, tim asuhan Pep Guardiola kembali mencetak gol. Kali ini pemain RB Leipzig, Nordi Mukiele, salah mengantisipasi umpan silang dari Kevin De Bruyne dan justru masuk ke gawangnya.
Tim tamu berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-42 lewat sundulan Christopher Nkunku. Ia memanfaatkan umpan dari Mukiele yang sekaligus membayar kesalahan sebelumnya.
Menjelang turun minum, Manchester City justru mampu menambah keunggulan lewat eksekusi penalti Riyad Mahrez pada menit ke-45+2. Lukas Klostermann terlihat melakukan handsball di kotak terlarang saat menghalau bola.
Mahrez dengan tenang mengecoh Peter Gulasci. Itu sekaligus menjadi gol kelimanya dalam lima laga Liga Champions terakhirnya.
Di awal babak kedua, Nkuku berhasil mencetak gol keduanya pada menit ke-51. Ia mendapatkan umpan daerah yang matang dari Dani Olmo untuk dikonversikan menjadi gol.
Manchester City kembali mampu meperlebar keunggulan lewat aksi Grealish empat menit kemudian. Ia menerima bola dari Ruben Dias dan melewati beberapa pemain lawan sebelum melepaskan tembakan kaki kanan.
Man City hampir saja kembali menambah gol mereka lewat Ferran Torres pada menit ke-66. Sayang, setelah dicek melalui VAR pemain Spanyol tersebut dalam posisi offside.
Leipzig kembali memperkecil ketertinggalan lewat gol hattrick Nkuku menit ke-73.
Akan tetapi, dua menit berselang Joao Cancelo mampu memperlebar jarak lewat tendangan jarak jauhnya.
Pada menit ke-79, Leipzig harus bermain dengan 10 pemain karena Angelino diusir dari lapangan setelah mendapat kartu kuning kedua.
Gol penutup Manchester City datang dari pemaing pengganti Gabriel Jesus. Pemain Brasil tersebut hanya membutuhkan waktu empat menit untuk mencetak gol.
Berikut ini fakta menarik seusai pertandingan Manchester City vs RB Leipzig:
1. Pelatih Pep Guardiola menjalani 300 pertandingan bersama Manchester City.
2. Riyad Mahrez sukses mencetak lima gol dalam lima pertandingan terakhirnya di Manchester City.
3. Jack Grealish menjadi pemain Inggris pertama yang sukses mencetak gol dan assist dalam laga debutnya di Liga Champions setelah Wayne Rooney vs Fenerbache tahun 2004.
4. Christopher Nkuku menjadi pemain RB Leipzig pertama yang mencetak hattrick di Liga Champions.
5. Manchester City jadi tim tercepat kedua untuk meraih 50 kemenangan di Liga Champions, melakukannya dalam 91 laga (50 menang, 16 imbang, 25 kalah). Mereka hanya kalah dari Real Madrid yang menang 50 kali dalam 88 laga pertama.
Manchester City 6-3 RB Leipzig
Gol: 1-0 (Nathan Ake 16'), 2-0 (Nurdi Mikele 28' BD), 2-1 (Christopher Nkuku 42'), 3-1 (Riyad Mahrez 45+2'p), 3-2 (Christopher Nkuku 51'), 4-2 (Jack Grealish 56'), 4-3 (Christopher Nkuku 73'), 5-3 (Joao Cancelo 75'), 6-3 (Gabriel Jesus 85')
Manchester City (4-3-3): Ederson Moraes; Joao Cancelo, Ruben Dias, Nathan Ake, Oleksandr Zichenko; Kevin De Bruyne/Phil Foden 71', Rodri/Fernandinho 59', Bernardo Silva/Ilkay Gundogan 59'; Riyad Mahrez, Ferran Torres/Raheem Sterling 72', Jack Grealish/Gabriel Jesus 81'
Pelatih: Pep Guardiola
RB Leipzig (4-2-3-1): Peter Gulasci; Nordi Mukiele, Lukas Klostermann, Willi Orban, Angelino; Tyler Adams, Konrad Laimer/ Amadou Haidara 60'; Christopher Nkunku/ Josko Gvardio 81', Daniel Olmo/ Brian Brobbey 72', Emil Forsberg/Dominik Szoboszla 61'; Andre Silva/Yussuf Poulsen 60'
Pelatih: Jesse Marsch
Kartu Kuning: Oleksandr Zichenko, Lukas Klostermann, Tyler Adams, Angelino
Kartu Merah: Angelino
Wasit: Serdar Gozubuyuk (Belanda)
Stadion: Etihad Stadium
Kilas Balik Juventus 2006-2007: Ujian Kesetiaan di Tengah Keterpurukan https://t.co/AnsBCBOhx0— SKOR.id (@skorindonesia) September 15, 2021
Berita Liga Champions lainnya:
Deretan Pemain yang Mungkin Dilupakan Pernah Bemain untuk AC Milan dan Liverpool
5 Kombinasi Penyerang Sayap dan Bek Sayap Terbaik di Liga Champions 2021-2022