SKOR.id - Berikut ini hasil dan jalannya pertandingan Liverpool vs Nottingham Forest pada lanjutan pekan ke-10 Liga Inggris 2023-2024.
Pertandingan antara Liverpool vs Nottingham Forest di pekan ke-10 Liga Inggris 2023-2024, digelar di Stadion Anfield, Minggu (29/10/2023) pukul 21.00 malam WIB.
Liverpool berhasil meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Nottingham Forest, berkat gol Diogo Jota (31'), Darwin Nunez (35'), dan Mohamed Salah (77').
Pertandingan dimulai dengan momen penghormatan untuk mendiang legenda Manchester United, Sir Bobby Charlton, serta mantan petinggi Everton, Bill Kenwright.
Pada awal babak pertama The Reds coba menggebrak, kerja sama Mohamed Salah dengan Darwin Nunez masih bisa diamankan oleh Matt Turner, begitu juga dengan peluang Diogo Jota di menit kedelapan yang gagal berbuah gol.
Alexis Mac Allister coba melakukan tendangan dari luar kotak penalti di menit ke-15, tetapi sepakannya masih melebar dari gawang yang dijaga Matt Turner.
Aksi Darwin Nunez pada menit ke-29 juga belum berhasil mengubah skor, umpan dari Mohamed Salah yang ia eksekusi tepat mengarah ke tengah gawang Nottingham Forest.
Baru pada menit ke-31, Liverpool akhirnya memecah kebuntuan setelah Diogo Jota berhasil memanfaatkan bola muntah di depan gawang Nottingham Forest, ia kemudian merayakan gol dengan membawa jersey Luis Diaz yang keluarganya sedang mengalami musibah.
The Reds berhasil menambah gol pada menit ke-35, giliran Darwin Nunez yang mencatatkan namanya di papan skor, seusai memaksimalkan umpan Dominik Szobszlai, skor 2-0 untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga babak pertama berakhir.
Pada babak kedua Mohamed Salah yang sudah mencetak lima gol dalam tiga laga terakhir coba menambah keunggulan Liverpool, tetapi sepakannya masih melebar.
Jurgen Klopp melakukan dua pergantian pada menit ke-59, Harvey Elliot dan Cody Gakpo masuk, menggantikan Ryan Gravenberch dan Diogo Jota.
Usaha Liverpool akhirnya kembali berbuah hasil, Mohamed Salah berhasil mengubah skor menjadi 3-0 untuk keunggulan timnya, sekaligus gol keenam dalam lima laga terakhir.
Nottingham Forest memberikan perlawanan, sepakan Anthony Elanga yang memanfaatkan umpan silang Ryan Yates masih membentur tiang gawang Liverpool.
Begitu juga dengan peluang dari Ibrahim Sangare, sundulannya di area kotak penalti Liverpool masih bisa diblok.
Meski kedua tim sempat menciptakan beberapa peluang apik, tetapi hingga pertandingan berakhir hasil 3-0 untuk keunggulan Liverpool tidak berubah.
Susunan Pemain Liverpool vs Nottingham Forest
Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Kostas Tsimikas; Dominik Szoboszlai, Alexis MacAllister, Ryan Gravenberch/Harvey Elliott (59'); Mohamed Salah, Darwin Nunez/Wataru Endo (90'), Diogo Jota/Cody Gakpo (58')
Pelatih: Jurgen Klopp
Nottingham Forest (5-4-1): Matt Turner; Serge Aurier, Willy Boly/Taiwo Awoniyi (69'), Moussa Niakhate, Murillo, Hary Toffolo/ Ola Aina (69'); Morgan Gibbs-White/Neco Williams (83'), Ibrahim Sangare, Orel Mangala, Nicolas Dominguez/Ryan Yates (69'); Anthony Elanga
Pelatih: Steve Cooper