- Hasil pertandingan Liverpool vs Aston Villa di Liga Inggris.
- Liverpool menang tipis 2-1 atas Aston Villa.
- Hasil ini membuat Liverpool masuk ke zona Liga Champions.
SKOR.id - Berikut ini adalah hasil pertandingan antara Liverpool berhadapan dengan Aston Villa di Liga Inggris.
Liverpool berhasil meraih kemenangan tipis atas Aston Villa dengan skor 2-1 sekaligus meraih tiga poin krusial.
Pertandingan Liverpool vs Aston Villa digelar di Stadion Anfield, Sabtu (10/4/2021) malam WIB.
Barkat kemenangan atas Aston Villa, Liverpool sementara menempati posisi empat klasemen Liga Inggris, sekaligus masuk ke zona Liga Champions.
Liverpool kembali memainkan Diogo Jota yang sedang dalam performa apik belakangan ini.
Diogo Jota mengisi lini serang Liverpool bersama dengan Roberto Firmino dan Mohamed Salah.
Posisi lini tengah Liverpool diperkuat oleh Giorginio Wijnaldum, James Milner, dan Fabinho.
Sedangkan Alisson sebagai penjaga gawang, ikut dikawal oleh Trent Alexander-Arnold, Nathaniel Philips, Ozan Kabak, dan Andy Robertson.
Liverpool yang mengusung misi balas dendam setelah kalah 2-7 dari Aston Villa awal musim ini, langsung tancap gas.
Kombinasi Mohamed Salah dan Diogo Jota bahkan langsung membahayakan pertahanan Aston Villa pada awal babak kedua.
Sundulan Diogo Jota pada menit ke-32 sempat mengancam gawang Aston Villa, namun masih beberapa senti di atas mistar.
Keasyikan menyerang, gawang Liverpool justru kebobolan lebih dulu saat Ollie Watkins mencetak gol pada menit jke-43.
Liverpool sempat menyamakan kedudukan pada menit 45'+2 melalui Roberto Firmino.
Akan tetapi, wasit yang menyaksikan tayangan ulang melalui VAR tidak mengesahkan gol tersebut.
Hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan tak ada tambahan gol, Liverpool sementara tertinggal 0-1 dari Aston Villa.
Pada babak kedua, Liverpool yang tak ingin kecolongan di kandang mencetak gol balasan melalui Mohamed Salah pada menit ke-57.
Menit ke-62 aksi Mahmoud Trezeguet hampir membuat Aston Villa kembali unggul, akan tetapi sepakannya masih membentur tiang gawang Liverpool, skor masih tetap 1-1.
Gol yang ditunggu Liverpool akhirnya tiba pada menit ke90'+1 saat sepakan keras Trent Alexander-Arnold menembus gawang Emiliano Martinez.
Tidak ada tambahan gol tercipta, Liverpool berhasil mengalahkan Aston Villa dengan skor 2-1 sekaligus masuk ke zona LIga Champions.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Liverpool Lainnya:
Real Madrid Minati Bek Blunder Liverpool
VIDEO: Di Balik Layar Kemenangan Real Madrid atas Liverpool di Stadion Alfredo Di Stefano