- Arsenal langsung memimpin di babak pertama dengan tiga gol tanpa balas.
- Gol The Gunners ke gawang Leeds United tercipta dari aksi Emerick Aubameyang (tiga gol) dan Hector Bellerin.
- Dengan kemenangan ini, Arsenal kembali ke trek kemenangan.
SKOR.id - Arsenal berhasil kembali ke trek kemenangan setelah menang 4-2 atas Leeds United dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (14/2/2021) malam WIB.
Performa Pierre-Emerick Aubameyang dalam pertandingan ini menginspirasi kemenangan The Gunners lewat hat-trick (tiga gol) yang dia ciptakan.
Gol pertama diciptakan bintang asal Gabon ini pada menit ke-13 memanfaatkan assist Granit Xhaka.
Gol tersebut terjadi diawali dengan aksi Aubameyang membawa bola dari sisi kiri hingga ke jantung pertahanan Leeds United.
Dari sana dia melepaskan dengan kaki kirinya tanpa mampu dibendung kiper Leeds United, Illan Meslier.
Dalam empat menit jelang babak pertama akan berakir, Arsenal menambah dua gol lagi ke gawang Leeds.
Aubameyang mencetak gol pada menit ke-41 melalui penalti. Wasit memberikan penalti tersebut setelah Illan Meslier melakukan pelanggaran terhadap bintang muda The Gunners, Bukayo Saka.
Hanya empat menit kemudian, atau menit ke-45, Arsenal mencetak gol ketiga mereka di laga ini lewat aksi Hector Bellerin.
Gol tersebut diciptakan Bellerin setelah menerima umpan dari Dani Ceballos. Hingga babak pertama berakhir, penugasaan bola Arsenal mencapai 54 persen bebanding Leeds yang 46 persen.
Di babak kedua, tidak membutuhkan waktu lama bagi pasukan MIkel Arteta untuk mencetak gol keempat.
Menit ke-47, Aubameyang menanduk bola umpan silang Emile Smith Rowe sekaligus melengkapi hat-trick yang diciptakannya pada pertandingan ini.
Dengan hat-trick itu pula Aubameyang berhasil mencatatkan rekor pribadinya, untuk kali pertama menorehkan tiga gol dalam satu laga sejak bergabung pada Januari 2018 lalu.
Dalam kariernya di Arsenal, mantan pemain Borussia Dortmund ini hanya mampu mencetak dua gol dalam satu laga.
Tiga gol dalam laga ini membuat Aubameyang total baru mengoleksi delapan gol dari 20 laga di Liga Inggris musim ini.
Leeds terlihatt dibuat tidak berdaya memasukin babak kedua ini. Meski demikian, tim asuhan Marcelo Bielsa ini akhirnya berhasil mencetak gol pada menit ke-58 melalui tandukan Pascal Strujk memanfaatkan assist Raphinha.
Bahkan mereka menambah gol lagi melalui aksi Helder Costa pada menit ke-69. Namun gol itu tidak cukup untuk menggagalkan kemenangan Arsenal.
The Gunners mengakhiri laga ini tetap dengan kemenangan 4-2 atas Leeds United di Stadion Emirates.
LIVELEEDSARSENAL
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Resmi, Dayot Upamecano Gabung Bayern Munchen https://t.co/qj1E1k3Ira— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 14, 2021
Berita Arsenal Lainnya:
Di Arsenal, Thomas Partey Lebih Tahu Diri Ketimbang Nicolas Pepe