SKOR.id - Putaran kedua babak pendahuluan Liga 2 2024-2025 dibuka dengan keberhasilan Rans Nusantara FC mengakhiri paceklik kemenangan.
Bertandang melawan Persewar Waropen di Stadion Mandala, Jayapura, Jumat (8/11/2024), Rans Nusantara FC berhasil membawa pulang poin penuh.
Kemenangan 2-1 dicatatkan tim berjuluk The Presitge Phoenix itu. Gol Syaiful Indra (menit 5) dan Iqbal Hadi (30') hanya bisa dibalas Alberto Ymame (58').
Hasil ini terasa lebih spesial bagi Rans Nusantara FC, sebab juga berarti mengakhiri catatan negatif yakni gagal menang pada lima laga terakhirnya.
Sebelumnya mereka mengalami tiga kali hasil imbang dan dua kekalahan. Di periode paceklik, ada tiga pertandingan kandang (dua seri dan satu kalah).
Kemenangan sebelumnya yang didapatkan The Prestige Phoenix terjadi pada pekan pertama, yaitu 1-0 menjamu Persipura Jayapura, 8 September 2024.
Sementara itu bagi Persewar, hasil terkini membuat tim berjuluk Mutiara Bakau itu terus mengalami kesengsaraan sebab masih berkutat di hasil minor.
Seluruh pertandingan yang dijalaninya pada Liga 2 2024-2025 berakhir dengan kekalahan; tujuh, dan tenggelam di dasar klasemen sementara Grup 3.
Adapun untuk Rans Nusantara FC, tambahan tiga poin membuatnya naik ke peringkat kelima dengan poin serupa tim yang ada di atasnya; sembilan.
Selanjutnya mereka akan kembali berlaga di Stadion Mandala, yakni bertandang menghadapi Persipura dalam pekan kedelapan pada 14 November 2024.
Sedangkan Persewar, juga bakal kembali menjalani pertandingan kandang di pekan berikutnya, yaitu menjamu Persipal Palu pada 13 November 2024.
Susunan Pemain Persewar Waropen vs Rans Nusantara FC:
Persewar Waropen: Sheva Ananda; Julyan Crespo, Yohanis Tjoe, Yulya Tjoe, Yusuf Marani (Fiktor Pae 45'), Alpons Migau, Aurilie Lewerissa (Salvador Ayomi 45'), Firman Syahbas (Alberto Yumame 36'), Joshua Isir, Viktor Gwijangge, Yan Pieterson (Rivaldo Wally 33');
Pelatih: Eduardo Ivakdalam
Rans Nusantara FC: Dimas Galih (Hery Prasetyo 67'); Guntur Ariyadi (Akbar Haris 55'), Muhammad Nurchaaq, Munhar, Syaiful Indra, Fran Adi Saputra, Iman Budi (Ilhamul Irhaz 64'), Iqbal Hadi, Agung Supriyanto (Eldiansa Maldini 67'), Ismael Dunga, Joalisson Santos (Giofani 55');
Pelatih: Edi Sudiarto