SKOR.id - Sulut United mengalahkan Persewar Waropen di lanjutan Liga 2 2023-2024 pada Jumat (29/9/2023) sore.
Pekan keempat Grup 4 Liga 2 2023-2024 mempertemukan Sulut United dengan Persewar di Stadion Klabat, Manado.
Garango Utara, julukan Sulut United, memaksimalkan laga kandang pertamanya di Liga 2 musim ini dengan menang 2-0.
Keunggulan atas Mutiara Bakau, julukan Persewar, sudah dicatatkan sejak menit pertama. Gol dicetak oleh Hariyanto Panto.
Awal babak kembali dimaksimalkan tim tuan rumah pada paruh kedua. Rossi Noprihanis menciptakan gol di menit ke-50.
Sementara itu di sisi tim tamu, kesuburan penyerang sekaligus kapten tim, Boaz Solossa terhenti sebab gagal membalas.
Untuk diketahui, eks-pemain Persipura Jayapura itu selalu mencetak gol pada dua pertandingan terakhir Mutiara Bakau.
Tim pun bisa meraih hasil manis, yakni menang atas Persiba Balikpapan (1-0) dan menahan imbang Kalteng Putra (1-1).
Adapun bagi Sulut United, hasil atas Persewar ini makin terasa manis sebab berarti mereka berhasil langsung bangkit.
Diketahui pada pertandingan sebelumnya Garango Utara memang harus mengalami kekalahan 1-3 dari Persipa Babel United.
Padahal, tim asuhan Jaya Hartono ini bisa mengawali Liga 2 2023-2024 dengan kemenangan 2-0 atas Persiba Balikpapan.
Kini tambahan tiga poin membuat Sulut United melesat naik pada klasemen sementara Liga 2 2023-2024, ke posisi kedua.
Mereka mengoleksi enam poin dari tiga laga dan hanya tertinggal satu angka dari PSBS Biak yang telah main empat kali.
Sedangkan Persewar, berada pada peringkat keenam karena hanya mengumpulkan empat poin dari empat pertandingan.
Mereka hanya lebih baik dari Persiba di dasar klasemen sementara Grup 4 dengan raihan satu poin dari empat laga.
Selanjutnya di pekan kelima, Sulut United akan menjamu Persipura Jayapura dan Mutiara Bakau bakal ditantang Persipal.
Susunan Pemain Utama
Sulut United: Gabriel Kapoh; Imam Mahmudi, Chairul Rifan, Muhammad Ilham, Daud Kotulus, Redi Rusmawan, Seprian Lasut, Andreas Karundeng, Hariyanto Panto, Rossi Noprihanis, Yoga Adiatama;
Pelatih: Jaya Hartono
Persewar Waropen: Adzib Al Hakim; David Rumakiek, Ferdinan Ayomi, Julyan Crespo, Alessandro Dusay, Alpons Migau, Firman Syahbas, Kaka Youwe, Arody Uopdana, Rafiko Nawipa, Boaz Solossa;
Pelatih: Eduard Ivakdalam