- Levante vs Real Madrid di Liga Spanyol, dimenangkan oleh tim tamu dengan skor 2-0.
- Pahlawan kemenangan Los Blancos di kandang Levante adalah Vinicus Junior dan Karim Benzema.
- Namun, secara keseluruhan, performa Real Madrid masih belum memuaskan.
SKOR.id - Real Madrid kembali memetik kemenangan di Liga Spanyol 2020-2021, usai menundukkan Levante 2-0, Minggu (4/10/2020).
Gol Los Blancos dicetak oleh winger muda asal Brasil, Vinicius Junior, pada menit ke-16 dan Karim Benzema di penghujung laga.
Torehan pertama lahir dari kemelut di kotak penalti Levante pasca sepak pojok Luka Modric dari sisi kanan.
Bola yang mental ke kaki Vinicius Junior, langsung diceploskan dengan apik oleh pemain berusia 20 tahun itu lewat tendangan lengkung yang indah.
Sementara gol penentu Real Madrid tercipta dari serangan balik cepat yang mengagetkan lawan.
Pada menit ke-90, Rodrygo Goes yang berhasil merebut bola langsung mengirim umpan kepada Benzema, yang lolos dari jebakan offiside untuk merobek jala Levante.
Namun, terlepas dari hasil tersebut, performa Real Madrid lagi-lagi terlihat kurang memuaskan.
Meskipun dominan dalam penguasaan bola, tapi tim asuhan Zinedine Zidane sangat jarang menciptakan peluang berbahaya.
Dari 12 tembakan yang mereka lepaskan, hanya empat yang menyasar tepat ke gawang Levante.
Ini mencerminkan bahwa lini serang Real Madrid masih belum menemukan ketajaman sesungguhnya.
Meski demikian, tambahan tiga poin berhasil melejitkan Real Madrid ke puncak klasemen sementara Liga Spanyol, dengan 10 poin.
Dari empat laga yang sudah mereka lakoni, pasukan Zidane mampu memetik tiga kemenangan dan satu imbang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tak Masuk Rencana Everton, Theo Walcott Diperebutkan 5 Klub Liga Inggris https://t.co/77Z2vTZ0r5— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 4, 2020
Berita Liga Spanyol Lainnya:
Dikaitkan dengan Houssem Aouar, Ini Tanggapan Pelatih Real Madrid