- Pertandingan Levante vs Real Madrid berakhir imbang.
- Real Madrid ditahan 3-3 oleh Levante di Ciutad de Valencia, Senin (23/8/2021) dini hari WIB.
- Real Madrid harus bersusah payah membawa pulang satu poin dari Levante.
SKOR.id - Real Madrid nyaris meraih kekalahan pertamanya musim ini saat tandang ke Stadion Ciutad de Valencia, kandang Levante.
Pada laga pekan kedua Liga Spanyol 2021-2022, Real Madrid bermain imbang 3-3 dengan Levante pada Senin (23/8/2021) dini hari WIB.
Brace Vinicius Junior berhasil menyelamatkan Los Blancos dari kekalahan. Sementara gol Madrid lainnya di cetak Gareth Bale. Tiga gol Levante dicetak Roger Martin, Joe Campana dan Rober.
Real Madrid unggul cepat pada ke-5 setelah tembakan kaki kiri Gareth Bale dari area penalti melesat ke tengah gawang Levante.
Gol tersebut merupakan assist dari Karim Benzema, yang pekan lalu mencetak dua gol dalam kemenangan 4-1 timnya atas Deportivo Alaves.
Assist tersebut juga menjadikan Benzema pemain dengan umpan gol terbanyak kedua (91) di La Liga setelah Joaquin Sanchez (94).
Sementara untuk assistnya ke Gareth Bale, merupakan yang ke-10 di semua kompetisi, melebihi pemain Real Madrid lainnya.
Pada babak kedua, tuan rumah yang dalam beberapa tahun terakhir cukup menyulitkan Los Blancos berhasil bangkit.
Melalui penyerang andalanya, Roger Marti, tim berjulukan si Katak itu berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-46.
Marti memanfaatkan umpan terobosan dari Gonzalo Molero untuk melepaskan tembakan kaki kanan dari dalam area penalti ke sudut kanan bawah gawang Thibaut Courtois.
Sejak gol peyeimbang itu lahir, intesitas serangan Levante pun meningkat. Beberapa kali Eder Militao maupun Courtois menyelamatkan gawangan Madrid.
Namun, pada menit ke-57 sebuah tendangan voli dari Jose Campana kembali menggetarkan gawang Courtois. Skor pun berbalik menjadi 2-1 untuk keunggulan Levante.
Tertinggal, pelatih Carlo Ancelotti langsung melakukan tiga pergantiaan sekaligus pada menit ke-59. Ia menarik Bale, Hazard, dan Isco lalu memasukkan Rodrygo, Vinicius Junior, dan Marco Asensio.
Perubahan tersebut akhirnya membuahkan hasil. Pada menit ke-73, Vinicius mencetak gol penyeimbang setelah menerima umpan Casemiro.
Sayangnya, skor 2-2 tidak bertahan lama. Sebelas menit sebelum bubaran, bek Rober mencetak gol ketiga untuk Levante setelah David Alaba gagal menyapu bola.
Real Madrid yang tak ingin gagal membawa pulang poin pun meningkatkan serangan dengan memasukkan Luka Jovic menggantikan Fede Valverde.
Kerja keras Los Blancos terbayar pada menit ke-85, saat Vinicius kembali membobol gawang Aitor Fernandez.
Benzema kembali berperan dalam gol ketiga Real Madrid lewat assist cantiknya ke rekan juniornya tersebut.
Dua menit sebelum laga berakhir, Levante kehilangan kipernya yang mendapat kartu merah karena hand ball.
Skor 3-3 bertahan hingga tambahan 5 menit waktu normal berakhir.
Dengan hasil ini, Real Madrid menempati posisi kedua di bawah Atletico Madrid yang pada laga sebelumnya menang atas Elche.
Levante 2-1 Real Madrid
Levante (4-4-2): Aitor Fernández; Son, Rober Pier, Oscar Duarte, Carlos Clerc; Gonzalo Melero (Pablo Martinez, 66'), Radoja, José Campaña, Jorge de Frutos (Enric Franquesa 86'); José Luis Morales (Alejandro Cantero 78'), Roger Martí (Michael Malsa, 66')
Pelatih: Paco Lopez
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Lucas Vázquez (Dani Carvajal 65'), Nacho, Eder Militão, David Alaba; Casemiro, Federico Valverde (Luka Jovic 82'), Isco (Marco Asensio, 59'); Gareth Bale (Rodrygo 59'), Eden Hazard (Vinicius Junior, 59'), Karim Benzema.
Pelatih: Carlo Ancelotti
Kartu kuning: Clerc, Melero, Campana, Militao, Rodrygo
Kartu merah: Aitor Fernandez
Wasit: Guillermo Cuadra Fernandez
Stadion: Ciudad de Valencia
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, Helo, dan Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.
GIVEAWAY JERSI J.LEAGUE!
Skor Indonesia bekerja sama dengan @J_League_En memberikan kesempatan bagi fans Liga Jepang untuk mendapatkan jersi ikonik dari tim-tim di J.League!
Caranya mudah ???? pic.twitter.com/vB1u1ZfvvK— SKOR.id (@skorindonesia) August 8, 2021
Baca juga:
VIDEO: Locatelli dan Chiellini Bertemu di Juventus Usai Juara Euro 2020 Bersama