- Laga Levante vs Barcelona berakhir sama kuat.
- Barcelona ditahan imbang Levante 3-3.
- Hasil ini membuat Blaugrana gagal ke puncak klasemen sementara.
SKOR.id - Barcelona ditahan imbang Levante pada laga lanjutan Liga Spanyol, membuat mereka gagal ke puncak klasemen.
Barcelona imbang 3-3 saat melawat ke markas Levante pada laga La Liga, Rabu (12/5/2021) dini hari WIB.
Barcelona mencetak gol lewat Lionel Messi (25'), Pedri (34'), dan Ousmane Dembele (64'). Tuan rumah membalas melalui Gonzalo Melero (57'), Jose Luis Morales (59'), dan Sergio Leon (83').
Hasil ini membuat Levante berada di posisi ke-13 dengan 40 poin, secara matematis kini sudah aman dari zona degradasi.
Sedangkan Barcelona kini ada di posisi kedua dengan 76 poin, gagal melangkahi Atletico Madrid di puncak.
Atletico kini di puncak dengan 77 angka, sedangkan Real Madrid bisa menyalip juga dengan satu laga di tangah dan ada di posisi ketiga dengan 75 poin.
Sepanjang laga, Barcelona menguasai bola sebanyak 61 persen.
Soal tembakan, tim asuhan Ronald Koeman melepas 14 tembakan dengan 6 tepat sasaran, berbanding 11(6) milik tim tuan rumah.
Pada babak pertama Barcelona unggul dua gol lebih dulu.
Pertama, dari sontekan Lionel Messi pada menit ke-25, lalu lewat gol Pedri memanfaatkan umpan Ousmane Dembele pada menit ke-34.
Akan tetapi, keadaan berubah pada babak kedua. Levante menyamakan kedudukan lewat dua gol cepat.
Gonzalo Melero mencetak gol pada menit ke-57, dua menit berselang Jose Luis Morales berhasil menyamakan kedudukan.
Hal ini memang tak bertahan lama, lima menit kemudian Barcelona kembali unggul. Kali ini lewat gol Ousmane Dembele.
Ini merupakan gol ke-30 pemain asal Prancis itu untuk Barcelona di semua ajang, 15 ia cetak dengan kaki kiri, 15 sisanya dengan kaki kanan.
Tujuh menit jelang bubaran, Sergio Leon mencetak gol untuk Levante untuk kembali menyamakan skor.
Skor kemudian tak berubah sampai akhir laga.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
MEREKA YANG TERBAIK DI J1 LEAGUE BULAN APRIL @J_League_En
Kawasaki Frontale sebagai juara bertahan dan juga belum terkalahkan musim ini mendominasi penghargaan Meiji Yasuda J1 League bulan April.
Selengkapnya: https://t.co/x6rgYDd9xG pic.twitter.com/MIZmaWLPJA— SKOR.id (@skorindonesia) May 9, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
Video: Espanyol Promosi, Barcelona Siap Lakoni Derbi Catalunya
50 Tim Olahraga dengan Valuasi Tertinggi di Dunia: Barcelona dkk Masih Kalah dari Tim NFL