- Hasil lengkap UEFA Nations League.
- Italia dan Belanda meraih tiket ke putaran final.
- Bosnia-Herzegovina dan Islandia harus turun kasta.
SKOR.id - Fase grup UEFA Nations League 2020-2021 telah berakhir pada Rabu (18/11/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Pada hari terakhir di Liga A tidak banyak kejutan terjadi.
Italia dan Belgia memastikan dua tiket terakhir ke putaran final yang sebelumnya sudah diraih Prancis dan Spanyol.
Italia menjadi juara Liga A1, sementara Belgia berada di puncak Liga A2.
Adapun Bosnia-Herzegovina dan Islandia terpaksa harus terdegradasi ke Liga B pada musim 2022-2023.
Bosnia-Herzegovina dan Islandia menyusul Swedia dan Swiss yang telah lebih dahulu turun kasta.
Empat negara tersebut akan digantikan Austria, Ceko, Hungaria, dan Wales yang menjadi juara masing-masing grup Liga B.
Berikut ini adalah hasil lengkap UEFA Nations League yang berlangsung Rabu (18/11/2020):
Liga A1
Bosnia-Herzegovina 0-2 Italia
Polandia 1-2 Belanda
Liga A2
Belgia 4-2 Denmar
Inggris 4-0 Islandia
Liga B1
Austria 1-1 Norwegia
Irlandia Utara 1-1 Rumania
Liga B2
Ceko 2-0 Slovakia
Israel 1-0 Skotlandia
Liga B3
Hungaria 2-0 Turki
Serbia 5-0 Rusia
Liga B4
Republik Irlandia 0-0 Bulgaria
Wales 3-1 Finlandia
Liga C2
Armenia 1-0 Makedonia Utara
Georgia 0-0 Estonia
Liga C3
Yunani 0-0 Slovenia
Kosovo 1-0 Moldova
Liga C4
Albania 3-2 Belarusia
Kazakhstan 1-2 Lithuania
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga:
Hasil Belgia vs Denmark: Courtois Blunder Memalukan, Timnya Tetap Lolos
Hasil Bosnia vs Italia: Gli Azzurri Pastikan Tiket ke Putaran Final