- Pekan pertama J.League 2022 sudah dihelat pada Sabtu (19/2/2022).
- Sembilan laga terjadi pada pekan perdana.
- Kashima Antlers paling banyak bikin gol.
SKOR.id - Berikut ini adalah hasil legkap pekan pertama J.League 2022. Kashima Antlers menjadi satu-satunya tim yang sukses mencetak tiga gol.
Seperti diketahui, kompetisi sepak bola papan atas Liga Jepang sudah dimulai sejak Sabtu (19/2/2022) waktu setempat.
Ada sembilan laga yang telah dihelat sepanjang waktu tersebut. Laga pembuka musim ini diawali dengan pertarungan antara juara J.League musim lalu, Kawasaki Frontale dengan FC Tokyo.
Hasilnya sudah bisa ditebak jika Kawasakilah yang sukses memecundagi tamu mereka itu meskipun hanya dengan skor tipis 1-0.
Ya, dan sesuai dengan tebakan lagi jika Leandro Damiao menjadi satu-satunya pencetak gol pada laga tersebut.
Kemudian pecinta Liga Jepang akan bertanya-tanya tentang bagaimana nasib Jubilo Iwata pada pekan perdana.
Tenang saja, tim promosi tersebut melakoni laga pertama mereka di J.League 2022 dengan full senyum.
Setidaknya Jubilo Iwata sukses mencuri satu poin dari kanda Avispa Fukuoka setelah laga berkesudahan 1-1.
Jubilo Iwata sempat tertinggal 1-0 pada menit ke-61 setelah Yota Maejima sukses merobek gawang mereka.
Namun beruntung, Rio Germain berhasil menyamakan kedudukan kala laga memasukki menit ke-90+3.
Sementara klub dengan gol paling banyak pada pekan pertama ini adalah Kashima Atlters yang sukses membobol Gamba Osaka tiga kali.
Berikut ini adalah hasil lengkap pekan pertama J.League 2022:
Kawasaki Frontale 1- 0 F.C.Tokyo
Gol: Leandro Damiao (80)
Kyoto Sanga 1-0 Urawa Reds
Gol: Peter Utaka (49)
Sanfrence Hiroshima 0 - 0 Sagan Tosu
Shimizu S-Pulse 1-1 Consadole Sapporo
Gol: Yuito Suzuki (68) - Lucas Fernandes (15)
Avispa Fukuoka 1-1 Jubilo Iwata
Gol: Yota Maejima (61) - Rio Germain (90+3)
Yokohama FM 2 - 2 Cerezo Osaka
Teruhito Nakagawa (69), Anderson Lopes (78) - Ryosuke Sindo (40), Hiroshi Kiyotake (90)
Gamba Osaka 1 - 3 Kashima Antlers
Kosuke Onose (26) - Ayase Ueda (20, 66), Yuma Suzuki (30).
Nagoya Grampus 2-0 Vissel Kobe
Sho Inagaki (23), Gotoku Sakai (51, OG)
Shonan Bellmare 0-2 Kashiwa Reysol
Matheus Savio (68), Tomoya Koyamatsu (75)
Baca Juga:
Andres Iniesta Tak Sabar Tatap Musim Baru J.League
Andres Iniesta Kirim Salam Perpisahan ke Junya Tanaka