- Berikut ini adalah hasil lengkap Liga Champions, Rabu (8/12/2021) dini hari WIB.
- Atletico Madrid berhasil lolos dari grup neraka.
- Borussia Dortmund pesta lima gol tanpa balas.
SKOR.id - Berikut ini adalah hasil lengkap Liga Champions, Rabu (8/12/2021) dini hari WIB.
Ada delapan laga grup A sampai D babak grup Liga Champions matchday keenam yang dihelat malam tadi.
Ini merupakan laga terakhir grup, artinya kini sudah diketahui klasemen akhir masing-masing grup.
Hasilnya, delapan tim sudah memastikan diri lolos ke babak gugur, dengan empat tim lain lolos ke babak gugur Liga Europa.
Grup A
RB Leipzig 2-1 Manchester City
Gol: Dominik Szoboszlai 24', Andre Silva 71' - Riyad Mahrez 76'
PSG 4-1 Club Brugge
Gol: Kylian Mbappe 2', 7', Lionel Messi 38', 76' pen - Mats Rits 68'
Man City dan PSG sudah memastikan diri sebagai dua teratas sebelum matchday ini bergulir, bahkan Man City juga sudah pastikan diri sebagai juara grup.
Kemenangan RB Leipzig atas Man City artinya mereka menempati posisi ketiga dan lolos ke babak gugur Liga Europa.
Grup B
AC Milan 1-2 Liverpool
Gol: Fikayo Tomori 29' - Mohamed Salah 36'
FC Porto 1-3 Atletico Madrid
Gol: Sergio Oliveira 90+6' pen - Antoine Griezmann 56', Angel Correa 90', Rodrigo De Paul 90+2'
Liverpool sudah pastikan diri sebagai juara grup sejak matchday keempat.
Mereka akan ditemani Atletico Madrid yang ada di posisi kedua dengan tujuh poin usai menang lawan FC Porto.
FC Porto di tempat ketiga akan lolos ke Liga Europa, sedangkan AC Milan harus ucapkan selamat tinggal kepada Eropa.
Grup C
Ajax Amsterdam 4-2 Sporting CP
Gol: Sebastian Haller 8' pen, Antony 42', David Neres 58', Steven Berghuis 62' - Nuno Santos 22', Bruno Tabata 78'
Borussia Dortmund 5-0 Besiktas
Gol: Donyell Malen 29', Marco Reus 45+2', 53', Erling Haaland 68', 81'
Sebelum laga bergulir, semua tiket sudah punya pemilik.
Ajax Amsterdam lolos sebagai juara grup, ditemani Sporting CP sebagai runner-up ke babak gugur.
Borussia Dortmund harus rela lolos ke babak gugur Liga Europa sebagai pemilik tempat ketiga.
Grup D
Real Madrid 2-0 Inter Milan
Gol: Toni Kroos 17', Marco Asensio 79'
Shakhtar Donetsk 1-1 FC Sheriff
Gol: Fernando 42' - Boban Nikolov 90+3'
Real Madrid dan Inter Milan sudah sama-sama lolos sebelum laga semalam, laga hanya untuk perebutan juara grup.
Ral Madrid berhasil jadi juara grup usai menang 2-0.
Sheriff Tiraspol berada di tempat ketiga dan lolos ke babak gugur Liga Europa.
REKAP MEIJI YASUDA J1 LEAGUE 2021
Kawasaki Frontale masih belum tergoyahkan, Vissel Kobe membuat sejarah dengan finis di posisi ketiga, sementara empat tim harus turun kasta.
Apa memori terbaik Skorer soal @J_League_En musim ini?
Selengkapnya: https://t.co/hTZe1YxEQo pic.twitter.com/uULrYyI1zo— SKOR.id (@skorindonesia) December 6, 2021
Berita Liga Champions Lainnya: