- Hasil Liga Italia, Lazio 2-1 Fiorentina
- Lazio unggul di menit-menit awal lewat aksi Felipe Caceido.
- Ciro Immobile mampu mencetak gol ke-11 di Liga Italia pada musim ini.
SKOR.id – Lazio meraih kemenangan 2-1 atas lawannya Fiorentina dalam lanjutan Liga Italia, Rabu (6/1/2021) malam WIB.
Lazio mampu membuka keunggulan pada menit ke-6 lewat aksi Felipe Caicedo. Caicedo mampu melesatkan tembakan yang menuju sudut kanan bawah gawang Fiorentina usai mendapatkan umpan dari Manuel Lazzari.
Fiorentina berpeluang menyamakan kedudukan akan tetapi tembakan Gaetano Castrovilli mampu diamankan.
Tim asuhan Simone Inzaghi berpeluang menambah kedudukan pada menit ke-27 lewat kontribusi Ciro Immobile. Akan tetapi, setelah ditinjau dari VAR Immbolie berada di posisi offside saat menerima umpan Luis Alberto.
La Viola lebih menguasai jalannya pertandingan. Akan tetapi, mereka belum mampu menciptakan peluang berbahaya di babak pertama.
Sementara itu, I Biancocelesti lebih kerap menggempur pertahanan Fiorentina tapi kedudukan masih 1-0 hingga babak pertama berakhir.
Pada babak kedua, Fiorentina lebih meningkatkan serangan untuk mengejar ketertinggalan mereka.
Kedua tim saling berbalas serangan dengan lebih sering memainkan umpan-umpan silang yang mengarah langsung ke pertahanan lawan.
Lazio justru mampu menambah keunggulan melalui Ciro Immobile pada menit ke-75 memanfaatkan situasi tendangan sudut. Gol tersebut sekaligus menjadi gol yang ke-11 bagi pemain asal Italia tersebut.
Fiorentina mendapatkan pinalti yang mampu dikonversikan menjadi gol oleh Dusan Vlahovic pada menit ke-88. Vlahovic yang berada di kotak terlarang dilanggar oleh Wesley Hoedt.
Dengan kemenangan tersebut Lazio menempati posisi kedelapan, sedangkan Fiorentina berada di urutan ke-14 klasemen Liga Italia.
Susunan pemain:
Lazio (3-5-2): Thomas Strakhosa; Luiz Felipe (Patric 46'), Wesley Hoedt, Francesco Acerbi; Manuel Lazzari (Stefan Daniel Radu 77'), Sergej-Milinkovic Savic, Gonzalo Escalante (Danilo Cataldi 77'), Luis Alberto, Adam Marusic; Felipe Caceido (Jean-Daniel Akpa-Akpro 58'), Ciro Immobile
Pelatih: Simone Inzaghi
Fiorentina (3-5-2): Bartlomiej Dragowski; Igor, German Pezzella, Lucas Martinez (Pol Lirola 74'); Lorenzo Venuti (Jose Maria Callejon 60'), Giacomo Bonaventura (Christian Kouame 73'), Sofyan Amrabat, Gaetano Castrovilli, Cristiano Biraghi; Dusan Vlahovic, Franck Ribery (Valentin Eysseric 38’)
Pelatih: Cesare Prandelli
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mauricio Pochettino Siap Sambut Lionel Messi dengan Tangan Terbuka di PSG https://t.co/xL1caXkSC4— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 6, 2021
Beria hasil pertandingan sepak bola lainnya:
Hasil Piala Liga Inggris: Tottenham Hotspur ke Final setelah Menang 2-0 atas Brentford
Hasil Liga Inggris Southampton vs Liverpool: The Reds Tumbang Berkat Gol Sang Mantan