SKOR.id - Dua laga jam pertama hari terakhir pekan kelima Liga 1 2023-2024 antara Persis vs Arema FC dan Rans Nusantara FC vs PSS Sleman.
Laga Persis vs Arema FC dan Rans Nusantara FC vs PSS Sleman terlaksana mulai jam 15.00 WIB pada Minggu (30/7/2023).
Berikut rekap hasil dua pertandingan sore terbaru dari Liga 1 2023-2024 ini:
Persis vs Arema FC: 1-1
Partai ini kelar tanpa pemenang dalam laga di Stadion Sriwedari yang terlaksana tanpa penonton.
Arema FC mampu unggul dulu pada pertandingan ini. Gustavo Almeida membuat gol pertama laga ini via sepakan penalti pada menit ke-19.
Skor 1-0 untuk keunggulan tim tamu, Arema FC atas Persis Solo bertahan sampai jeda pertandingan.
Gol penyama Persis Solo lahir juga via sepakan penalti. Gol itu dari eksekusi Alexis Messidoro pada menit ke-72.
Dua gol yang tercipta pada laga ini membuat pertandingan kelar tanpa pemenang. Sedangkan kartu kuning ada lima yang keluar dari wasit, tiga untuk pemain Arema FC.
Susunan Pemain
Persis: Gianluca Pandeynuwu; Diego Bardanca, Jaime, Rian Miziar; Sutanto Tan, Arapenta Poerba, Alexis Messidoro, Faqih Maulana; Moussa Sidibe, Fernando Rodriguez, Roni
Pelatih: Leonardo Media
Arema FC: Julian Schwarzer; Mikael Tata, Bagas Nugroho, Charles Raphael, Bayu Aji; Evan Dimas, Jayus Hariono; Dendi Santoso, Ariel Lucero, Arkhan Fikri; Gustavo Almeida
Pelatih: Joko Susilo
Rans Nusantara FC vs PSS Sleman: 0-0
Laga terlaksana di Stadion Maguwoharjo, Kabupaten Sleman dan pertandingan kelar tanpa pemenang.
Baik Rans Nusantara FC maupun PSS Sleman, mereka menampilkan permainan dalam tempo sedang.
Jehad Ayoub menjadi pemain pertama dalam laga ini yang dapat kartu kuning. Pilar bertahan PSS Sleman dapat kartu peringatan pada menit ke-25.
Setelah itu, empat kartu kuning tambahan hadir. Tiga di antaranya diterima pemain Rans Nusantara FC.
Namun, gol sama sekali tak tercipta dalam pertandingan ini sampai laga selesai.
Susunan Pemain
Rans Nusantara FC: Hilman Syah; Dallen Doke, Angelo Meneses, Kiko, Taufik Hidayat; Muhammad Ilhamsyah, Paulo Sitanggang, Mitsuru Maruoka; Evandro Brandao, Abdul Rahman, Tavinho
Pelatih: Eduardo Almeida
PSS Sleman: Anthony Pinthus; Muhammad Lestaluhu, Thales Lira, Nur Diansyah, Nyoman Ansanay; Kim Kurniawan, Jehad Ayoub; Esteban Vizcarra, Jonathan Bustos, Kei Sano; Ricky Cawor
Pelatih: Marian Mihail