- Laga leg pertama kualifikasi Liga Champions ronde ketiga dimulai malam tadi.
- PSV Eindhoven dapat modal besar usai menang 3-0 lawan FC Midtjylland.
- Sedangkan Rangers FC harus rela kalah 1-2 dari Malmo FF.
SKOR.id - Berikut ini adalah hasil kualifikasi Liga Champions 2021-2022 ronde ketiga, Rabu (4/8/2021) dini hari WIB.
Laga leg pertama kualifikasi Liga Champions ronde ketiga dimulai malam tadi dengan menggelar tujuh laga.
Ada empat pertandingan dari "Jalur Juara" untuk para juara kompetisi domestik, serta tiga laga "Jalur Liga" untuk tim yang lolos, tetapi bukan juara liga mereka sendiri.
Kemenangan terbesar diraih PSV Eindhoven saat menjamu FC Midtjylland dan menang 3-0 lewat gol Noni Madueke, Mario Gotze, dan Cody Gakpo.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Dua laga dari Jalur Liga lainnya, Shaktar Donetsk berhasil menang 2-1 saat melawat ke markas Genk dan AS Monaco yang menang meyakinkan 2-0 di kandang Sparta Praha.
Dari Jalur Juara, tiga laga berakhir imbang 1-1. Pertama ada CFR Cluj yang imbang dengan Young Boys, serta Olympiacos imbang lawan Ludogorets Razgrad.
Lalu ada pula Red Star Belgrade yang juga imbang 1-1 lawan Sheriff Tiraspol.
Hanya wakil Swedia, Malmo FF, yang meraih kemenangan dengan skor 2-1 saat melawan Rangers FC dari Skotlandia.
Masih ada tiga laga leg pertama kualifikasi ronde ketiga yang akan dihelat malam nanti, dengan leg kedua semua akan dihelat tengah pekan depan.
Berikut ini adalah hasil kualifikasi Liga Champions 2021-2022 ronde ketiga, Rabu (4/8/2021) dini hari WIB:
Jalur Juara
CFR Cluj 1-1 Young Boys
Olympiacos 1-1 Ludogorets Razgrad
Red Star Belgrade 1-1 Sheriff Tiraspol
Malmo FF 2-1 Rangers FC
Jalur Liga
PSV Eindhoven 3-0 FC Midtjylland
Genk 1-2 Shakhtar Donetsk
Sparta Praha 0-2 AS Monaco
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami:
David Villa X Kyogo Furuhashi
Legenda timnas Spanyol, David Villa, memberikan dukungannya untuk Kyogo Furuhashi yang baru saja debut di sepak bola Eropa. @J_League_En
Selengkapnya: https://t.co/ugy0GjABiF pic.twitter.com/QiKxV1EGMO— SKOR.id (@skorindonesia) August 2, 2021
Berita Liga Champions Lainnya:
VIDEO: Perjalanan Jordan Henderson sampai Menjadi Kapten Juara Liga Champions
Terus Dikaitkan ke Liverpool, Steven Gerrard Tegaskan Bahagia di Rangers FC