- Laga Kroasia vs Skotlandia dimenangi oleh Kroasia.
- Kroasia menang dengan skor 3-1 berkat kegemilangan Luka Modric.
- Hasil ini membuat Kroasia lolos ke babak 16 besar.
SKOR.id - Timnas Kroasia berhasil meraih kemenangan lawan Skotlandia pada laga Piala Eropa 2020.
Timnas Kroasia menang dengan skor 3-1 saat melawan Skotlandia pada laga terakhir grup D Piala Eropa 2020, Rabu (23/6/2021) dini hari WIB.
Kroasia mencetak gol melalui Nikola Vlasic (17'), Luka Modric (62'), dan Ivan Perisic (77'). Skotlandia membalas lewat Callum McGregor (43').
Hasil ini membawa Kroasia lolos babak 16 besar berstatus runner-up grup D. Mereka mengungguli Republik Ceko di peringkat ketiga yang juga lolos, Kroasia unggul jumlah gol memasukkan usai head-to-head dan selisih gol yang sama dengan Rep Ceko.
Sedangkan Skotlandia harus rela angkat koper dengan berada di dasar klasemen grup D, mengoleksi hanya satu poin.
Sepanjang laga, Kroasia sangat menguasai, ditandai dengan penguasaan bola 67 persen.
Soal tembakan, Kroasia melepaskan 11 tembakan dengan enam tepat sasaran, berbanding 11(3) milik Skotlandia.
Kroasia unggul lebih dulu pada menit ke-17. Berawal dari umpan lambung Sime Vrsaljko dari sisi kanan, sundulan Ivan Perisic menemukan Nikola Vlasic yang mencetak gol dengan kaki kiri.
Kroasia tampak akan unggul pada jeda babak sampai Skotlandia menyamakan kedudukan tiga menit jelang turun minum.
Mendapat bola hasil sapuan para pemain Kroasia, Callum McGregor melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti untuk menyamakan kedudukan.
Ini jadi gol pertama Skotlandia di Piala Eropa sejak 1996, saat Ally McCoist mencetak gol lawan Swiss. Sejak saat itu, Skotlandia melepaskan 46 tembakan tanpa mencetak gol di Piala Eropa.
Pada babak kedua, Kroasia berbalik unggul pada menit ke-62, saat umpan Mateo Kovacic menemukan Luka Modric di tepi kotak penalti. Modric mencetak gol dengan tendangan keras menggunakan kaki luar.
Modric tercatat sebagai pencetak gol termuda dan tertua Kroasia di Piala Eropa. Termuda saat berusia 22 tahun 273 hari (vs Austria, 2008) dan tertua saat ini, 35 tahun 286 hari.
Pada menit ke-77, Kroasia menjauh dengan Ivan Perisic mencetak gol melalui sundulan, menyambut umpan sepak pojok Modric.
Gol ini jadi gol penutup dengan skor kemudian tak berubah sampai akhir laga.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
YANG TERBAIK DI J1 LEAGUE - BULAN MEI
Mulai dari penyerang Denmark sampai penyerang Brasil, sepanjang bulan Mei 2021, beberapa pemain dan pelatih tampil gemilang di @J_League_En
Selengkapnya: https://t.co/p8CO8vAsDe pic.twitter.com/gaJ5VY31rC— SKOR.id (@skorindonesia) June 15, 2021
Berita Piala Eropa 2020 Lainnya:
VIDEO: Kieran Trippier Yakin Harry Kane Bakal Cetak Gol untuk Timnas Inggris di Piala Eropa 2020
Harry Kane Tidak Tampil Apik di Piala Eropa 2020, Jose Mourinho Salahkan Pelatih Inggris