- Hasil pertandingan Juventus vs Inter Milan pada leg kedua semifinal Coppa Italia.
- Juventus dan Inter Milan bermain imbang dengan skor 0-0.
- Hasil ini membuat Juventus melaju ke final Coppa Italia.
SKOR.id - Hasil pertandingan Juventus vs Inter Milan pada leg kedua semifinal Coppa Italia sama kuat.
Pertandingan Juventus vs Inter Milan berakhir dengan skor 0-0.
Laga tersebut digelar di Alianz Stadium, Rabu (10/2/2021) dini hari WIB.
Hasil ini membuat Juventus melaju ke final setelah unggul agregat atas Inter Milan, 2-1.
Juventus yang unggul agregat 2-1 berkat kemenangan pada leg pertama, tetap bermain menyerang sejak awal babak pertama.
Pergerakan Juan Cuadrado di kanan, dan Federico Bernardeschi di kiri beberapa kali membuat lini belakang Inter Milan kerepotan.
Inter Milan sempat mendapat peluang emas pada menit ke-9, namun sepakan Lautaro Martinez masih membentur kaki pemain Juventus.
Inter Milan lebih dominan pada pertengahan babak pertama, pada menit ke-25 pergerakan Achraf Hakimi bahkan membuat Alex Sandro mendapat kartu kuning setelah melakukan pelanggaran.
Namun, peluang dari tendangan bebas berkat pelanggaran tersebut gagal dimaksimalkan Romelu Lukaku.
Inter Milan mendapat dua peluang beruntun pada menit ke-29, sepakan Christian Eriksen dan Lautaro Martinez masih membentur pertahanan Juventus.
Giliran Juventus mendapat peluang melalui tendangan bebas Cristiano Ronaldo pada menit ke-41.
Sepakan Cristiano Ronaldo hanya membentur pagar hidup Inter Milan.
Ronaldo kembali mendapat dua peluang semenit kemudian, namun keberuntungan belum menyertainya.
Tak ada gol tercipta pada babak pertama, sementara kedua tim masih sama kuat 0-0.
Inter Milan yang terlambat panas pada babak pertama, berusaha menekan Juventus pada babak kedua.
Achraf Hakimi sempat membahayakan gawang La Vecchia Signora pada menit ke-51.
Inter Milan terus menekan tuan rumah, namun Juventus kembali mendapat peluang emas melalui Ronaldo pada menit ke-70.
Kesigapan Samir Handanovic membuat tendangan keras Ronaldo gagal berbuah gol.
Tak ada gol tercipta, Juventus melaju ke final Coppa Italia setelah unggul agregat berkat kemenangan 2-1 pada leg petrama.
Susunan pemain Juventus vs Inter Milan:
Juventus (4-4-2): Gianluigi Buffon; Danilo, Matthijs de Ligt, Merih Demiral, Alex Sandro; Juan Cuadrado (Giorgio Chiellini 82'), Rodrigo Bentancur, Adrien Rabiot, Federico Bernardeschi (Weston McKennie 63'); Dejan Kulusevski (Federico Chiesa 87'), Cristiano Ronaldo.
Pelatih: Andrea Pirlo.
Inter Milan (3-4-1-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni (Aleksandar Kolarov 65'); Achraf Hakimi, Marcelo Brozovic, Nicolo Barella, Matteo Darmian (Ivan Perisic 58'); Christian Eriksen (Stefano Sensi 65'); Romelu Lukaku, Lautaro Martinez.
Pelatih: Antonio Conte.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dibuang Barcelona, Luis Suarez Kini Lebih Tajam dari Lionel Messi https://t.co/WCvhsmGri6— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 9, 2021
Berita Juventus dan Inter Milan Lainnya
Juventus Hanya Akan Perpanjang Kontrak Cristiano Ronaldo dengan Satu Syarat