- Laga Jerman vs Hungaria berakhir dengan skor imbang.
- Kedua tim bermain imbang 2-2.
- Jerman lolos, sedangkan Hungaria harus rela tersingkir.
SKOR.id - Gol telat memastikan timnas Jerman imbang lawan Hungaria dan lolos ke babak gugur Piala Eropa 2020.
Timnas Jerman bermain imbang 2-2 lawan Hungaria pada laga pamungkas grup F Piala Eropa 2020, Kamis (24/6/2021).
Gol Jerman dicetak oleh Kai Havertz (66') dan Leon Goretzka (84'), Hungaria mencetak gol melalui Adam Szalai (11') dan Andras Schafer (68').
Hasil imbang ini membuat Jerman lolos ke babak selanjutnya sebagai runner-up grup F dengan koleksi empat poin, unggul head-to-head atas Portugal yang punya koleksi poin sama.
Dengan demikian, pada babak 16 besar Tim Panser, julukan Jerman, bakal menantang Inggris di Stadion Wembley, London, 29 Juni nanti.
Baca Juga: Piala Eropa 2020: Jadwal, Hasil, Klasemen, Profil Tim dan Stadion Lengkap
Sedangkan Hungaria harus rela tersingkir, menjadi juru kunci grup dengan koleksi dua angka.
Hungaria bisa unggul lebih dulu pada laga ini lewat sundulan kapten tim, Adam Szalai, saat laga bru berjalan 11 menit memanfaatkan umpan Adam Szalai.
Ini kebobolan tercepat bagi Jerman di Piala Eropa sejak kebobolan pada menit kelima saat lawan Rumania di Euro 2000.
Skor ini bertahan hingga babak pertama usai. Pada babak kedua, Jerman akhirnya bisa menyamakan kedudukan.
Kai Havertz mencetak gol pada menit ke-66 memanfaatkan umpan Mats Hummels.
Akan tetapi, skor imbang hanya bertahan dua menit. Hungaria kembali unggul, kali ini Adam Szalai yang jadi pencetak assist untuk Andras Schafer pada menit ke-68.
Gol ini terjadi tepatnya hanya 91 detik usai Jerman menyamakan kedudukan.
Jerman baru bisa menyamakan kedudukan enam menit jelang waktu normal berakhir. Leon Goretzka mencetak gol usai tendangannya berubah arah, membuat kiper lawan tak bisa bisa berbuat apa-apa.
Skor kemudian tak berubah sampai akhir laga. Hungaria yang awalnya tampak akan lolos harus rela mengubur mimpi mereka, sedangkan Jerman memastikan langkah ke babak 16 besar.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
4 Wakil @J_League_En di Liga Champions Asia
Musim lalu, wakil J.League, Vissel Kobe, berhasil lolos sampai semifinal.
Tim J.League terakhir yang juara Liga Champions Asia adalah Kashima Antlers pada 2018 lalu.
Bagaimana dengan musim ini?
Selengkapnya: https://t.co/ir5N3EqCjc pic.twitter.com/b7Cf1W3fp7— SKOR.id (@skorindonesia) June 22, 2021
Berita Piala Eropa 2020 Lainnya:
Man of the Match Piala Eropa 2020 - Swedia vs Polandia: Emil Forsberg
Man of the Match Piala Eropa 2020 - Slowakia vs Spanyol: Sergio Busquets