- Timnas Jerman menang dengan enam gol tanpa balas atas Armenia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2022, Senin (6/9/2021) dini hari WIB.
- Dalam pertandingan ini, Serge Gnabry mencetak dua gol pembuka Tim Panser.
- Dengan kemenangan ini pula, Jerman mengambil puncak klasemen dari Armenia dengan mengoleksi 12 poin.
SKOR.id - Jerman menang dengan skor telak, enam gol tanpa balas (6-0) atas Armenia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup J, Senin (6/9/2021) dini hari WIB.
Lima gol Tim Panser masing-masing diciptakan oleh Serge Gnabry yang di laga ini mencetak dua gol pembuka yaitu pada menit ke-6 dan menit ke-15.
Sedangkan tiga gol Jerman lainnya ditorehkan Marco Reus pada menit ke-35, Timo Werner menit ke-45, Jonas Hofmann, menit ke-52 dan terakhir gol dari Karim Adeyemi menit ke-90+.
Dengan kemenangan ini, Jerman berhasil menuntaskan misi mereka untk mengambil posisi puncak klasemen Grup J.
Jerman kini memimpin dengan 12 poin di posisi pertama sedangkan Armenia turun ke posisi kedua dengan poin 10.
Kemenangan Jerman memang tidak terlepas dari performa Serge Gnabry yang sudah membuka keunggulan tim asuhan Hansi Flick ini.
Memanfaatkan umpan Leon Goretzka, Serge Gnabry yang berada di sisi kiri pertahanan Armenia melepaskan tembakan yang tidak dapat dijangkau kiper Armenia, David Yurchenko.
Timnas Jerman tampil dominan di laga ini dengan penguasaan bola mencapai 70 persen hingga pertandingan berakhir. Dari statistik, Jerman mampu melepaskan 11 tembakan ke arah gawang.
Bagi Serge Gnabry, dua gol tersebut membuat dirinya menambah rapor golnya bersama timnas Jerman.
Kini, bintang Bayern Munchen tersebut telah mencetak 18 gol dari 28 pertandingan dalam kariernya bersama timnas Jerman.
Saat lawan Armenia ini, catatan Serge Gnabry pun mengesankan. Total tampil dalam 72 menit di laga ini, dengan melepaskan dua tembakan ke arah gawang yang juga menjadi dua gol.
Akurasi umpannya juga sangat baik, dengan persentase mencapai 96,8 persen.
Jerman 6-0 Armenia
Gol: 1-0 (Serge Gnabry, 6), 2-0 (Serge Gnabry, 15), 3-0 (Marco Reus, 35), 4-0 (Timo Werner, 45), 5-0 (Jonas Hofmann, 52), 6-0 (Karim Adeyemi, 90)
Jerman (4-2-3-1): Manuel Neuer; Jonas Hofmann, Niklas Suele, Antonio Rudiger, Thilo Kehrer/David Raum (83); Joshua Kimmich/Ilkay Gundogan (61), Leon Goretzka; Serge Gnabry/Karim Adeyemi (72), Marco Reus/Florian Writz (60), Leroy Sane/Jamal Musiala (60); Timo Werner
Pelatih: Hansi Flick
Armenia (4-2-3-1): David Yurchenko; Hovhannes Hambardzumyan/David Terteryan (57), Taron Voskanyan, Varazdat Haroyan, Kamo Hovhannisyan; Artak Grigoryan, Wbeymar Angulo/Solomon Udo (46); Tigran Barseghyan/Vahan Bichakhchyan (70), Henrikh Mkhitaryan, Khoren Bayramyan/Artem Avanesyan (82); Sargis Adamyan/Ishkhan Geloyan (46)
Pelatih: Joaquin Caparros
Mohamed Salah Tuntut Liverpool Gaji Rp9,8 Miliar, Lebih Tinggi dari Virgil van Dijk https://t.co/D8k5FuOyUF— SKOR.id (@skorindonesia) September 5, 2021
Berita Kualifikasi Piala Dunia Lainnya:
Hasil Inggris vs Andorra: Tim Tiga Singa Cukur Lawan 4 Gol Tanpa Balas
Laga Brasil vs Argentina Kisruh, Polisi Masuk Lapangan, Pemain Argentina Ditahan, Laga Ditunda