- Inter Milan menang 2-0 atas Hellas Verona dalam lanjutan Liga Italia, Sabtu (9/4/2022) malam WIB.
- Dua gol Inter Milan diciptakan Nicolo Barella dan Edin Dzeko.
- Dengan hasil ini, Inter Milan berhasil menjaga persaingan scudetto, amankan posisi kedua.
SKOR.id - Inter Milan meneruskan rapor positif mereka di Liga Italia 2021-2022 dengan kemenangan 2-0 atas Hellas Verona, Sabtu (9/4/2022) malam WIB.
Ini merupakan kemenangan kedua beruntun setelah sebelumnya mereka menekuk Juventus.
Dengan tambahan tiga poin ini, I Nerazzurri berhasil mengamankan posisi mereka di peringkat kedua klasemen sementara dengan 66 poin.
Pasukan Simone Inzaghi hanya selisih satu poin dari AC Milan yang memimpin klasemen dengan 67 poin.
Ini kali pertama sepanjang tahun 2022, Inter Milan akhirnya mampu meraih kemenangan dalam dua laga beruntun.
Dalam pertandingan ini, pelatih Simone Inzaghi menurunkan duet Edin Dzeko dan Joaquin Correa di lini depan dalam formasi 3-5-2.
Dua sayap yaitu Denzel Dumfries di kanan dan Ivan Perisic di kiri mampu menyulitkan pertahanan tim tamu.
Agreasivitas Nicolo Barella dan Hakan Calhanoglu juga membuat I Nerazzuri menguasai pertandingan.
Inter Milan mampu mengatasi perlawanan Verona, tim yang dikenal menyulitkan klub-klub besar musim ini.
Verona menurunkan mesin gol mereka di laga ini yaitu Giovanni Simeone. Namun, pertahanan Inter Milan mampu meredam pergerakan anak dari Diego Simeone (pelatih Atletico Madrid) tersebut.
Inter Milan membuka keunggulan pada menit ke-22 laga berjalan. Berawal dari pergerakan Ivan Perisic di sayap kiri yang melepaskan umpan terobosan ke jantung pertahanan.
Nicolo Barella menyambut umpan tersebut dan berhasil memanfaatkannya dengan balik. Sepakan kaki kanannya mampu menjebol gawang Hellas Verona membuat kedudukan 1-0.
Hanya delapan menit kemudian, I Nerazzurri menggandakan keunggulan melalui gol Edin Dzeko.
Kali ini berawal dari tendangan sudut bek Inter Milan, Federico Dimarco. Bola tersebut dimanfaatkan Ivan Perisic dengan kontrol yang baik.
Ivan Perisic menyambut umpan tersebut dengan tandukan yang diarahkan ke rekan setimnya.
Edin Dzeko yang berada di posisi yang pas langsung melepaskan tembakan yang membuat timnya unggul 2-0.
Itu merupakan gol Edin Dzeko ke-13 dalam Liga Italia 2021-2022 ini. Hanya selisih satu gol dari rekan setimnya, Lautaro Martinez (13 gol) yang tidak tampil di laga ini.
Pada babak kedua, Simone Inzaghi mencoba mengamankan keunggulan dengan dua gol tanpa balas ini.
Sejumlah pergantian pemain dilakukan Simone Inzaghi termasuk menarik Nicolo Barella dan Hakan Calhanoglu.
Pemain dengan tipe kemampuan bertahan diturunkkan yaitu Arturo Vidal dan Roberto Gagliardini.
Hasilnya, Inter Milan mampu mengamankan tiga poin dalam pertandingan ini dan meneruskan persaingan memperebutkan gelar Liga Italia 2021-2022.
Fakta Menarik Inter Milan vs Hellas Verona
- Dengan dua assist di laga ini, Ivan Perisic kembali menorehkan pencapaian tersebut (dua assist dalam satu laga) setelah melakukannya dalam Derby Milan, Februari 2021 lalu.
- Ini merupakan gol Edin Dzeko ke-17 untuk Inter Milan dalam semua ajang sejak bergabung pada awal musim ini (dari 41 laga).
- Ini kemenangan ke-26 Simone Inzaghi sebagai pelatih Inter Milan di semua ajang dari total 42 pertandingan musim ini, dengan laga lainnya 11 imbang dan 6 kali kalah.
Inter Milan 2-0 Hellas Verona
Gol: 1-0 (Nicolo Barella, 22), 2-0 (Edin Dzeko, 30)
Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij/Danilo D'Ambrosio (46), Federico Di Marco/Alessandro Bastoni (66); D. Dumries, Nicolo Barella/Arturo Vidal (65), Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu/Roberto Gagliardini (84), Ivan Perisic; Joaquin Correa/Robin Gosens (59), Edin Dzeko
Pelatih: Simone Inzaghi
Hellas Verona (3-4-2-1): Lorenzo Montipo; Federico Ceccherini/Bosko Sutalo (82), Koray Guenter, Nicolo Casale; Marco Faraoni/Fabio Depaoli (62), Adrien Tameze, Ivan Ilic, Darko Lazovic/Matteo Cancelleri (82); Deniel Bessa/Kevin Lasagna (62), Gianluca Capriani; Giovanni Simeone
Pelatih: Igor Tudor
Kartu kuning: Denzel Dumfries, Marcelo Brozovic
Kartu merah:
Wasit: Livio Marinelli
Stadion: Giuseppe Meazza
Berita Liga Italia Lainnya:
Juventus Tetapkan Prioritas di 3 Posisi Berbeda pada Bursa Transfer Mendatang
Alasan Massimiliano Allegri Ogah Andalkan Pemain Muda di Juventus