SKOR.id - PSM Makassar melanjutkan catatan positifnya di Grup H Piala AFC 2023-2024 pada Kamis (9/11/2023) petang.
Poin penuh berhasil diraih tim berjuluk Juku Eja saat tandang melawan Hougang United di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura.
PSM sejatinya sempat tertinggal lebih dulu karena gol Djordje Maksimovic (48'), namun kemudian bisa comeback dan menang 3-1.
Tiga gol balasan diciptakan melalui gol bunuh diri Abdil Qaiyyim (54'), lalu dicetak Safrudin Tahar (71'), dan Everton Nascimento (90').
Tambahan tiga poin membuat PSM masih berada pada peringkat ketiga klasemen sementara Grup H Piala AFC 2023-2024.
Namun catatannya sama dengan dua tim di atasnya yang baru berlaga setelah mereka; Hai Phong dan Sabah FC dengan enam poin.
Sedangkan untuk The Cheetahs, julukan Hougang United, berada di tempat terbawah sebab baru bisa mengumpulkan tiga poin.
Jalannya Pertandingan
Berlaga di kandang sendiri, Hougang United langsung tampil agresif sejak babak pertama dimulai. Serangan demi serangan dilancarkan.
Penguasaan bola pun mampu didominasi mereka yang terus mengurung pertahanan PSM meski tidak kunjung mendapatkan hasil manis.
Walau hanya mengandalkan serangan balik, upaya Juku Eja cukup merepotkan. Salah satunya ancaman dari Adilson Silva yang ditepis kiper.
Perlahan, tim tamu mulai bisa keluar dari tekanan dan turut memberikan tekanan ke tuan rumah. Saling balas serangan pun tidak terelakkan.
Bola lebih banyak berkutat di lapangan tengah. Kedua tim sama-sama mengalami kebuntuan ketika mendekati atau masuk kotak penalti lawan.
Jelang turun minum, sepakan Muhammad Arfan masih bisa digagalkan kiper, dan ada sundulan Yuran Fernandes membentur mistar gawang.
PSM memulai babak kedua dengan kelalaian. Dua kesalahan terjadi yang beruntung belum bisa dimaksimalkan oleh lawannya menjadi gol.
Tekanan The Cheetahs akhirnya mampu mengakhiri kebuntuan. Gol diciptakan Djordje Maksimovic melalui sundulan pada menit ke-48.
Juku Eja menyamakan skor di menit ke-54 karena gol bunuh diri Abdil Qaiyyim yang berawal dari aksi Adilson Silva saat serangan balik.
Setelahnya saling balas serangan terjadi. Kedua tim sama-sama memiliki peluang yang masih bisa digagalkan masing-masing penjaga gawang.
PSM berhasil berbalik unggul pada menit ke-71 berkat gol dari Safrudin Tahar yang menyambar bola hasil eksekusi sepak pojok Arfan.
Setelahnya Hougang United meningkatkan intensitas serangan, akan tetapi terus mengalami kesulitan untuk bisa menciptakan gol tambahan.
Juku Eja yang malah bisa menambah gol melalui Everton Nascimento di menit ke-90 dan berhasil menang comeback dengan skor 3-1.
Susunan Pemain Utama
Hougang United: Zaiful Nizam; Jordan Vestering, Abdil Qaiyyim, Naoki Kuriyama, Kazuma Takayama, Amy Recha, Nazrul Nazari, Irwan Shah, Shahdan Sulaiman, Hazzuwan Halim, Dorde Maksimovic;
Pelatih: Marko Kraljevic
PSM Makassar: Muhammad Ardiansyah; Yuran Fernandes, Akbar Tanjung, Safrudin Tahar, Dzaky Asraf, Daffa Salman, Muhammad Arfan, Rizky Eka, Kenzo Nambu, Adilson Silva, Everton Nascimento;
Pelatih: Bernardo Tavares