- Luis Suarez membawa Atletico Madrid meraih kemenangan dramatis, 2-1 atas Getafe dalam lanjutan Liga Spanyol, Selasa (21/9/2021) malam WIB.
- Dua gol Luis Suarez tercipta pada menit ke-78 dan menit ke-90+.
- Dengan hasil ini, Atletico Madrid untuk sementara masih memimpin klasemen.
SKOR.id - Luis Suarez menjadi bintang saat menentukan kemenangan Atletico Madrid ketika menghadapi Getae dalam lanjutan Liga Spanyol 2021-2022.
Penyerang asal Uruguay ini mencetak dua gol dalam waktu hampir 12 menit ketika laga akan berakhir.
Gol pertama Luis Suarez diciptakan pada menit ke-78 memanfaatkan assist Mario Hermoso. Gol tersebut membuat Los Rojiblancos menyamakan kedudukan menjadi, 1-1.
Sebelumnya, Atletico Madrid memang tertinggal 0-1 sejak menit ke-45. Saat itu, tuan rumah Getafe mencetak gol melalui aksi Stefan Mitrovic memanfaatkan assist Nemanja Maksimovic.
Lalu, ketika laga akan berakhir, tepatnya menit ke-90+1, Luis Suarez kembali mencetak gol yang membuat timnya memastikan kemenangan, 2-1.
Dengan hasil di pekan keenam ini, Atletico Madrid untuk sementara berada di posisi pertama dengan 14 poin.
Namun, posisi tersebut masih bisa direbut kembali oleh Real Madrid yang memiliki 13 poin dan baru tampil di pertandingan kelima.
Meski menang dengan cara yang dramatis, tiga poin yang diraih pasukan Diego Simeone tidak terlepas dari berkurangnya satu pemain Getafe.
Pada menit ke-74 atau empat menit sebelum Luis Suarez mencetak gol pertama, pemain Getafe yaitu Carlos Alena dapat kartu merah.
Dengan berkurangnya satu pemain, memberikan peluang bagi Atletico Madrid. Hingga empat menit kemudian, gol penyeimbang itu pun berhasil diciptakan Atletico.
Kemenangan ini membuat Atletico Madrid tidak terkalahkan dalam enam pertandingan, dengan empat di antaranya menang.
Sedangkan bagi Getafe, kekalahan ini membuat mereka kembali mencatat rapor buruk, tidak pernah menang sejak Atletico Madrid di bawah asuhan Diego Simeone.
Fakta Menarik Laga Getafe vs Atletico Madrid, Selasa (21/9/2021) Malam WIB:
- Luis Suarez total telah mencetak tujuh gol dalam 10 pertandingan lawan Getafe, dengan empat gol di antaranya ditorehkan di kandang lawan mereka ini, Stadion Alfonso Perez.
- Getafe tidak pernah menang sejak Atletico Madrid di bawah asuhan Diego Simeone: 20 laga, 17 menang, 3 kali imbang.
- Gol Getafe dalam pertandingan ini yang diciptakan Nemanja Maksimovic, merupakan gol pertama Getafe ke gawang Atletico Madrid sejak Los Rojiblancos di bawah asuhan Diego Simeone.
- Kini, Atletico Madrid total mencetak 36 gol ke gawang Getafe sejak bersama Simeone dan hanya kemasukan satu gol.
Susunan Pemain Getafe vs Atletico Madrid
Getafe 1-2 Atletico Madrid
Gol: 1-0 (Stefan Mitrovic), 1-1 (Luis Suarez, 78), 1-2 (Luis Suarez, 90)
Getafe (5-3-2): David Soria; J. Iglesias, Djene, Stefan Mitrovic, J. Cuenca, M. Olivera; Nemanja Maksimovic, Florentino Luis/Dario Poveda (90), Carles Alena; Jaime Mata/Cristian Silva (78), Jose Macias/Enes Unal (67)
Pelatih: Michel
Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Kieran Trippier/Mario Hermoso (62), Stefan Savic, Jose Gimenez, Renan Lodi/Rodrigo De Paul (63); Angel Correa, Marcos Llorente, Hector Herrera/Sime Vrsaljko (84), Yannick Carrasco; Luis Suarez, Antoine Griezmann/Matheus Cunha (67)
Pelatih: Diego Simeone
Kartu kuning: Nemanja Maksimovic, J. Cuenca, Jaime Mata, Jose Gimenez, Hector Herrera, Yannick Carrasco, Luis Suarez
Kartu merah: Carles Alena
Wasit: Guillermo Fernandez
Stadion: Colloseum Alfonso Perez
Penonton: 8.950
Siapa yang lebih baik sejauh ini antara Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi sejak pindah klub? Simak di sini! https://t.co/nhQgdQxBFZ— SKOR.id (@skorindonesia) September 20, 2021
Berita Liga Spanyol lainnya
VIDEO: Kalahkan Valencia, Kombinasi Lini Depan Real Madrid Dipuji Carlo Ancelotti
Sergio Aguero Dinilai Mampu Gantikan Peran Luis Suarez di Barcelona