- Lewis Hamilton berjuang keras menjaga ban tetap dalam kondisi baik pada FP3 F1 GP Spanyol.
- Pembalap Red Bull Max Verstappen terus meningkatkan kecepatan pada FP3, Sabtu (15/8/2020).
- Ferrari belum juga menemukan setelan terbaik untuk dapat tampil kompetitif pada F1 GP Spanyol.
SKOR.id – Tim Mercedes AMG Petronas masih mendominasi pada latihan bebas ketiga (FP3) Grand Prix (GP) Spanyol, di Sirkuit Barcelona, pada Sabtu (15/8/2020).
Lewis Hamilton memimpin pada FP3 dengan waktu lap terbaiknya 1 menit 17,222 detik dan lebih cepat 0,151 detik atas rekan setimnya, Valtteri Bottas.
Meski menjadi yang tercepat, Mercedes terlihat masih berjuang untuk menemukan setelan terbaik pada ban depan kiri mobil W11 EQ Power+.
Pasalnya, Valtteri Bottas, yang baru turun beberapa lap menggunakan ban kompon soft, terlihat kesulitan untuk menjaga ban tetap dalam suhu terbaik.
Karenanya, setelah menorehkan lap terbaik, kedua pembalap Mercedes tidak bisa kembali mencatatkan waktu terbaik pada FP3.
Mereka harus masuk ke garasi untuk keluar dengan ban baru agar bisa tampil maksimal saat melakukan putaran di Sirkuit Barcelona, Katalunya.
Pirelli sebagai pemasok tunggal ban Formula 1 (F1) juga mengatakan Sirkuit Barcelona memang menjadi tantangan terbesar mereka dalam menghadirkan ban terbaik.
“Sirkuit Barcelona memang cukup rumit. Jika menekan sejak awal, Anda akan kesulitan di lap-lap terakhir, terutama pada sektor terakhir trek yang butuh traksi tinggi,” tulis Pirelli di Twitter.
CLASSIFICATION: FP3
Session ends under a red flag after Ocon's collision with the wall ????
Hamilton edges out Bottas to top the pile ⏱️#SpanishGP ???????? #F1 pic.twitter.com/yjBqmf0CCo— Formula 1 (@F1) August 15, 2020
Sebagian besar pembalap F1 memilih untuk menggunakan ban kompon soft pada FP3 dalam mencatatkan waktu lap terbaiknya.
Itu juga dilakukan oleh pembalap Red Bull Racing Max Verstappen yang berada di urutan ketiga dan tertinggal 0,515 detik dari Lewis Hamilton.
Namun Max Verstappen memiliki manajemen ban yang lebih baik dan itu diharapkan dapat membantunya saat sesi balapan F1 GP Spanyol, pada Minggu (16/8/2020).
Sedangkan Scuderia Ferrari Mission Winnow masih tertinggal dan harus mengeluarkan semangat lebih besar agar bisa tampil baik di Sirkuit Barcelona.
Pembalap mereka, Charles Leclerc, hanya mampu menjadi yang tercepat keenam dengan jarak 0,971 detik dari Lewis Hamilton.
Sementara rekan setim Charles Leclerc, Sebastian Vettel, berada di urutan ke-12 dan tertiggal 1,485 detik dari Lewis Hamilton.
Hasil itu membuktikan bahwa sasis baru tidak memberikan perubahan apa pun dalam hal kinerja mobil Ferrari SF1000.
Pembalap tuan rumah Carlos Sainz Jr terus meningkatkan catatan lap terbaiknya dan pada FP3 ia berhasil menempati urutan keempat.
Pembalap McLaren itu berharap mendapatkan hasil terbaik pada balapan di Sirkuit Red Bull Ring untuk membuktikan bahwa dirinya pantas berada di Ferrari pada tahun depan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita F1 Lainnya:
Jadwal F1 GP Spanyol 2020: Lewis Hamilton Didukung Rekor Impresif di Sirkuit Catalunya