- Black Steel Manokwari melaju ke final Pro Futsal League 2020 usai mengalahkan Bintang Timur Surabaya di babak semifinal.
- Skor berakhir 3-2 untuk keunggulan Black Steel Manokwari atas Bintang Timur Surabaya.
- Harapan Bintang Timur Surabaya tampil di partai final Pro Futsal League 2020 pupus di tangan Black Steel
SKOR. id - Black Steel Manokwari sukses melaju ke partai final setelah berhasil menuntaskan perlawanan Bintang Timur Surabaya pada babak semifinal Pro Futsal League 2020.
Black Steel Manokwari berhasil memupuskan harapan Bintang Timur Surabaya untuk tampil pada partai final dengan skor 3-2, Sabtu (27/3/2021).
Pertandingan yang berlangsung di GOR UNY, Yogyakarta, itu berjalan menarik. Black Steel sempat tertinggal dan bisa membalikkan keadaan pada babak kedua.
Dua pemain Black Steel, Evan Soumilena dan Henrique "Di Maria" Elgaft, menjadi bagian penting tim asal Papua mengalahkan Bintang Timur Surabaya.
Black Steel masih menunggu pertandingan semifinal lainnya yang mempertandingkan antara SKN FC Kebumen dan Vamos Mataram.
Salah satu tim tersebut akan menjadi lawan Black Steel pada partai final Pro Futsal League 2020 yang akan digelar di lokasi yang sama, pada Minggu (28/3/2021).
Jalannya Pertandingan
Black Steel dan Bintang Timur Surabaya langsung tampil menekan sedari peluit tanda dimulainya pertadingan dibunyikan.
Usaha Black Steel menekan Bintang Timur Surabaya berbuah hasil. Mereka sukses mengungguli Bintang Timur Surabaya melalui gol yang diciptakan Evan Soumilena pada menit ke-4.
Keunggulan Black Steel tidak bertahan lama. Empat menit berselang, anchor Bintang Timur Surabaya, Subhan Faidasa, mencetak gol penyama kedudukan. Subhan berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang Black Steel.
Black Steel berusaha kembali mengungguli Bintang Timur Surabaya, namun usaha mereka kerap gagal.
Subhan Faidasa yang tampil on fire, kembali mencetak gol pada menit ke-14 sekaligus membawa keunggulan untuk Bintang Timur Surabaya.
Sepakan keras pemain bernomor punggung 14 itu tidak dapat dibendung oleh kiper Black Steel, Muhammad Albagir.
Pertandingan babak pertama berakhir dengan keunggulan Bintang Timur Surabaya dengan skor 2-1.
Pada babak kedua, Black Steel berhasil menyamakan kedudukan. Skor berubah menjadi 2-2 setelah Evan mencetak gol ketika laga paruh kedua baru berjalan enam menit.
Usai mencetak gol penyama kedudukan, tim asal Papua itu terus menekan Bintang Timur Surabaya.
Alhasil, Black Steel berhasil membalikkan keadaan. Mereka sukses mengungguli Bintang Timur Surabaya melalui gol yang dicipatakan Henrique "Di Maria" Elfadt pada menit ke-14 babak kedua.
Hingga pertandingan berakhir skor tidak berubah. Black Steel tetap unggul satu gol atas Bintang Timur Surabaya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Pro Futsal League Lainnya:
Kata Sunny Rizky soal Perjuangan Bintang Timur Surabaya dan Harapan Juara Pro Futsal League
Klasemen Akhir Pro Futsal League 2020: 4 Tim ke Final Four, 4 Terdegradasi
Cosmo FC Gagal ke Final Four Pro Futsal League 2020, Ini Penjelasan Pelatihnya