- Sergio Perez memenangi balapan F1 GP Singapura 2022 di Sirkuit Marina Bay.
- F1 GP Singapura 2022 tertunda karena hujan dan baru dimulai pukul 21.00 WIB.
- Dalam F1 GP Singapura 2022, sarat akan drama mulai dari hujan, masalah mesin, hingga safety car yang berkali-kali turun ke lintasan.
SKOR.id - Sergio Perez sukses memenangi F1 GP Singapura 2022 yang penuh dengan drama di Sirkuit Marina Bay pada Minggu (2/10/2022) malam.
Pembalap Red Bull Racing tersebut mendominasi balapan selama 61 putaran di Sirkuit Marina Bay yang basah karena hujan deras sebelum lomba.
Sementara itu, mengekor di posisi kedua adalah Charles Leclerc (Ferrari) yang beberapa kali mencoba memperkecil jarak dengan Perez tetapi gagal.
Kemudian pembalap Ferrari yang lain, Carlos Sainz Jr, menggenapi podium di Singapura malam hari ini.
Jalannya Balapan
Kemenangan Perez tersebut tidak lepas dari berbagai drama yang mewarnai seri balapan ke-17 musim 2022 tersebut.
F1 GP Singapura 2022 terpaksa ditunda hingga dua jam lamanya dari yang semula dijadwalkan start pada pukul 19.00 menjadi 21.00 WIB karena hujan deras.
Lintasan balapan di Marina Bay pun sempat terendam banjir karena derasnya hujan yang turun mulai Minggu petang ini.
???? UPDATE ????
Start procedure to begin at 20:05
Pit lane opens at 20:25
Formation lap to start at 21:05#SingaporeGP #F1 pic.twitter.com/9PjmSRp4ev— Formula 1 (@F1) October 2, 2022
Dengan kondisi lintasan yang basah pascahujan membuat GP Singapura 2022 diwarnai banyak insiden sejak awal balapan.
Dimulai dari gesekan antara Zhou Guanyu (Alfa Romeo) dan Nicholas Latifi (Williams) di putaran ketujuh yang membuat kedua pembalap mengakhiri lomba lebih awal.
Onboard view from Zhou of the contact with Latifi
⚠️ SAFETY CAR ⚠️ has been deployed#SingaporeGP #F1 pic.twitter.com/8bghFl10X4— Formula 1 (@F1) October 2, 2022
Safety car pun muncul pada akhir putaran ke-10 yang membuat lomba sempat terhenti beberapa saat sebelum akhirnya berlanjut kembali.
Hingga menjelang sepertiga balapan, banyak pembalap yang merasa bahwa lintasan Marina Bay masih terlalu licin untuk ganti ban slick.
Virtual safety car pun muncul di putaran ke-22 karena Fernando Alonso (Alpine) mengalami masalah mesin yang membuatnya gagal menuntaskan perlombaan hari ini.
Lalu, Virtual safety car kedua kembali muncul ketika mobil Alexander Albon (Williams) berputar.
Semua itu karena masalah sayap depan dan nyaris menabrak dinding pembatas lintasan di putaran ke-26.
Dua putaran selanjutnya, giliran Esteban Ocon (Alpine) yang memicu datangnya virtual safety car ketiga.
Penyebabnya, masalah mesin yang menjadikan mobilnya mengeluarkan asap pekat.
LAP 28/61
More trouble on track! This time it's Ocon with engine issues. The Frenchman follows his team mate Alonso out of this race.
Yep, it's another ⚠️ VIRTUAL SAFETY CAR ⚠️#SingaporeGP #F1 pic.twitter.com/yKXyX96ENw— Formula 1 (@F1) October 2, 2022
Drama di Singapura tidak berhenti di situ saja karena saat putaran ke-33 giliran Lewis Hamilton (Mercedes) yang mengalami masalah mobil hingga menabrak dinding pembatas.
Untungnya, juara dunia tujuh kali tersebut masih bisa melanjutkan balapan meskipun harus kehilangan posisinya.
Kecelakaan besar dialami oleh Yuki Tsunoda (AlphaTauri) yang menabrak dinding pembatas hingga penyok ketika memasuki tikungan ke-36.
Safety car pun kembali turun ke lintasan sembari marshall memperbaiki kondisi dinding pembatas yang rusak akibat kecelakaan.
LAP 36/61
Another lap, another car in the barriers!
This time it's Tsunoda - he's out ❌
⚠️ SAFETY CAR ⚠️#SingaporeGP #F1 pic.twitter.com/1zWzddoads— Formula 1 (@F1) October 2, 2022
Balapan di Singapura juga diwarnai dengan dugaan pelanggaran safety car yang dilakukan oleh Perez selama balapan.
Meskipun demikian, pemenang F1 GP Singapura 2022 tetap menjadi milik Sergio Perez yang menjadi pembalap pertama yang menyentuh garis finis.
Berikut ini hasil lengkap F1 GP Singapura 2022 hari Minggu (2/10/2022):
Posisi | Pembalap | Tim | Waktu |
1 | Sergio Perez | Red Bull Racing | 59 Laps |
2 | Charles Leclerc | Scuderia Ferrari | + 7.595s |
3 | Carlos Sainz | Scuderia Ferrari | + 15.305s |
4 | Lando Norris | McLaren F1 Team | + 26.133s |
5 | Daniel Ricciardo | McLaren F1 Team | + 58.282s |
6 | Lance Stroll | Aston Martin | + 61.330s |
7 | Max Verstappen | Red Bull Racing | + 63.825s |
8 | Sebastian Vettel | Aston Martin | + 65.032s |
9 | Lewis Hamilton | Mercedes AMG Petronas | + 66.515s |
10 | Pierre Gasly | Scuderia AlphaTauri | + 74.576s |
11 | Valtteri Bottas | Alfa Romeo F1 Team Orlen | + 93.844s |
12 | Kevin Magnussen | Haas F1 Team | + 97.610s |
13 | Mick Schumacher | Haas F1 Team | + 1 Lap |
14 | George Russell | Mercedes AMG Petronas | + 1 Lap |
Yuki Tsunoda | Scuderia AlphaTauri | DNF | |
Esteban Ocon | BWT Alpine F1 Team | DNF | |
Nyck de Vries | Williams Racing | DNF | |
Fernando Alonso | BWT Alpine F1 Team | DNF | |
Nicholas Latifi | Williams Racing | DNF | |
Guanyu Zhou | Alfa Romeo F1 Team Orlen | DNF |
Berita Formula 1 Lainnya:
F1 Singapura 2022 Catat Rekor Penonton Terbanyak, Tembus 302 Ribu Pasang Mata
Hasil Kualifikasi F1 GP Singapura 2022: Menangi Duel Sengit, Charles Leclerc Sabet Pole ke-9