- ESL One Stockholm Major 2022 telah memulai pertandingan babak playoff tepat pada Senin (16/5/2022).
- Hasilnya empat tim berhasil melaju ke semifinal Upper Bracket, mereka adalah Tundra Esports, Thunder Awaken, TSM, dan Gaimin Gladiators.
- Thunder Awaken sendiri tampil cemerlang saat mengalahkan BetBoom Team dengan skor 2-1.
SKOR.id - ESL One Stockholm Major 2022 telah memulai pertandingan babak playoff tepat pada Senin (16/5/2022).
Dimana pada hari pertama babak playoff ini mempertandingkan 4 laga yang sangat menarik.
Hasilnya empat tim berhasil melaju ke semifinal Upper Bracket, mereka adalah Tundra Esports, Thunder Awaken, TSM, dan Gaimin Gladiators.
Tundra Esports sebagai salah satu tim unggulan di ESL One Major Stockholm 2022 ini, membuka babak playoff dengan menang atas Team Spirit dengan skor 2-1.
Sneyking dkk mampu meredam permainan agresif dari roster Team Spirit, hingga akhirnya kombinasi dari Doom-Chaos Knight mampu memberikan kemenangan untuk Tundra Esports.
Hasil tersebut membuat Tundra Esports melaju ke semifinal Upper Bracket untuk berhadapan dengan Thunder Awaken.
Thunder Awaken sendiri tampil cemerlang saat mengalahkan BetBoom Team.
Permainan sengit dari kedua tim kuda hitam ini bisa dibilang sebagai slah satu pertandingan terbaik di ESL One Stockholm Major 2022 hingga saat ini.
Kemudian laga selanjutnya adalah TSM yang mampu menundukkan OG Esports dengan skor 2-0.
Kekalahan ini membuat OG Esports harus turun ke Lower Bracket dan akan berjumpa tim Indonesia yaitu BOOM Esports.
Sedangkan, TSM akan berjumpa dengan Gaimin Gladiators yang berhasil mengalahkan T1 dengan skor 2-0.
Sehingga T1 akan berjumpa dengan rival Asia Tenggaranya yaitu Fnatic di Lower Bracket.
Berikut hasil lengkap babak playoff ESL ONE Stockholm Major:
Upper Bracket
Tundra Esports 2-1 Team Spirit
Thunder Awaken 2-1 BetBoom Team
OG Esports 0-2 TSM
Gaimin Gladiators 2-0 T1
The Stockholm Major Playoffs Day 1 Standings. #ESLOne #DPC #Dota2 pic.twitter.com/D89EqulAxI— Wykrhm Reddy (@wykrhm) May 16, 2022
Berita Dota 2 lainnya:
Dua Tim Esport Dota 2 Resmi Lepas Semua Rosternya
Virtus.Pro Bakal Dirombak Usai Sang CEO Cabut