- Ada enam laga Liga Italia yang bergulir malam tadi.
- Juventus menang tipis lawan Udinese.
- Atalanta imbang, artinya Inter Milan resmi jadi juara Serie A.
SKOR.id - Berikut adalah hasil lengkap dan klasemen Liga Italia sampai Senin (3/5/2021) dini hari WIB.
Malam tadi ada enam laga Serie A giornata ke-34 yang digelar.
Hasil minor didapatkan AS Roma yang harus kalah 0-2 di kandang Sampdoria dan juga Napoli yang ditahan imbang 1-1 oleh Cagliari.
Sedangkan kemenangan tipis diraih Lazio yang menang 4-3 kala menjamu Genoa.
Kemenangan tipis juga diraih juara musim lalu Juventus yang menang 2-1 saat bertandang ke markas Udinese.
Sorotan utama tertuju pada laga Sassuolo kontra Atalanta yang berakhir imbang 1-1.
Hasil ini kemudian memastikan bahwa Inter Milan resmi jadi juara Liga Italia musim ini meski hari ini tak bermain.
Inter Milan kini mengoleksi 82 poin, sedangkan Atalanta, Juventus, dan AC Milan sama-sama punya 69 angka.
Dengan empat laga tersisa dan maksimal 12 poin yang bisa didapat, ketiganya secara matematis sudah tak bisa menyalip Inter Milan lagi.
Hasil lengkap Liga Italia malam tadi:
Lazio 4-3 Genoa
Bologna 3-3 Fiorentina
Napoli 1-1 Cagliari
Sassuolo 1-1 Atalanta
Udinese 1-2 Juventus
Sampdoria 2-0 AS Roma
Berikut klasemen sementara Liga Italia:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dari Bali untuk J.League - 20J1: Dimainkan di Jepang, Dibuat oleh Dunia
Ini adalah surat cinta, surat cinta dari J.League untuk fans di seluruh dunia, bahwa sepak bola bisa menyatukan kita semua.
Dari Bali, Indonesia, @J_League_En mengirimkan salam. pic.twitter.com/nupLUgct5A— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 28, 2021
Berita Liga Italia Lainnya:
Romelu Lukaku Berkeliling Kota Milan, Merayakan Gelar sambil Mengibar-ngibarkan Kaus Inter Milan