SKOR.id - Chelsea memetik tiga poin setelah menang 3-0 ketika menjamu Aston Villa dalam laga Liga Inggris 2024-2025, Minggu (1/12/2024) malam WIB.
Nicolas Jackson mengawali gol Chelsea ketika laga baru memasuki menit ke-7. Sedangkan gol kedua ditorehkan Enzo Fernandez menit ke-36 memanfaatkan assist Cole Palmer.
Selain assist di laga Chelsea vs Aston Villa ini, Cole Palmer juga mencetak gol, menit ke-83 setelah memanfaatkan assist Noni Madueke.
Tiga poin di pertandingan ini membuat Chelsea berhasil mempertahankan posisi mereka di empat besar klasemen Liga Inggris 2024-2025.
Tim asuhan Enzo Maresca ini mengoleksi 25 poin atau hanya berjarak 6 poin dari pemimpin klasemen Liverpool.
Kemenangan ini juga membuat Chelsea tidak terkalahkan dalam lima laga terakhir di Liga Inggris 2024-2025.
Sejak kalah dari Liverpool pada 20 Oktober 2024 lalu, Chelsea mampu kembali ke trek yang positif.
Mereka meraih tiga kemenangan dan dua kali imbang dari lima laga terakhir mereka di Liga Inggris 2024-2025.
Nicolas Jackson dan Cole Palmer kembali memperlihatkan peran mereka dalam membawa Les Blues meraih poin.
Dengan gol di laga Chelsea vs Aston Villa ini pula, total Nicolas Jackson terlibat dalam terciptanya 18 gol, dengan 13 gol dan 5 assist.
Sedangkan Cole Palmer kembali menegaskan perannya sebagai pemain yang banyak menciptakan peluang bagi rekan setimnya dalam mencetak gol.
Bahkan, dengan tambahan tiga poin ini membuat Chelsea menyodok ke posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris musim ini.
The Blues bersaing ketat dengan Arsenal yang juga mengoleksi statistik yang sama dengan Chelsea.
Hasil Pertandingan dan Susunan Pemain
Chelsea 3-0 Aston Villa
Gol: 1-0 (Nicolas Jackson, 7), 2-0 (Enzo Fernandez, 36), 3-0 (Cole Palmer, 83)
Chelsea (4-2-3-1): Robert Sanchez; Moises Caicedo, Malo Gusto, Wesley Fofana, Levi Colwill, Marc Cucurella; Romeo Lavia, Enzo Fernandez; Pedro Neto, Cole Palmer, Jadon Sancho; Nicolas Jackson
Pelatih: Enzo Maresca
Aston Villa (4-4-1-1): Emiliano Martinez; Matty Cash, Ezri Konsa, Pau Torres, Lucas Digne; Boubacar Kamara, Youri Tielemans; Jaden Philogene, Morgan Rogers, John McGinn; Ollie Watkins
Pelatih: Unai Emery
Kartu kuning: Jaden Philogene, Matty Cash
Kartu merah:
Wasit: Stuart Attwell
Stadion: Stamford Bridge