- Hasil Brentford vs Liverpool di pekan ke-19 Liga Inggris 2022-2023.
- The Reds takluk 1-3 dari Brentford di Gtech Community Stadium.
- Kekalahan ini membuat Liverpool gagal melewati Tottenham Hotspur.
SKOR.id - Liverpool FC harus menelan pil pahit setelah dikalahkan Brentford di Gtech Community Stadium pada lanjutan laga Liga Inggris 2022-2023 di pekan ke-19.
Dalam laga yang digelar Senin (2/1/2023) atau Selasa dini hari WIB tersebut, The Reds takluk 1-3.
Tiga gol Brentford pada laga ini tercipta lewat gol bunuh diri Ibrahima Konate (19') serta masing-masing satu gol dari Yoane Wissa (42') dan Bryan Mbeumo (84').
Sedangkan satu gol Liverpool dicetak oleh Oxlade-Chamberlain pada menit ke-50'.
Liverpool tidak tampil baik pada laga ini. Mereka bermain tumpul dan terlihat tidak kompak.
Di sisi sebaliknya Brentford tampil berani. Mereka kerap membahayakan pertahanan Liverpool dengan serangan-serangan tajam.
Statistik menunjukan Liverpool unggul telak dalam penguasaan bola dengan peresentase mencapai 75 berbanding 25 persen.
Akan tetapi Brentford mencatatkan tembakan ke arah gawang lebih banyak, yakni sejumlah tujuh dari total sepuluh lesatan, sedangkan Liverpool melepaskan enam dari 16 percobaan.
Kekalahan ini membuat Liverpool gagal menyalip Tottenham Hotspur yang berada di posisi lima. The Reds tertahan di posisi enam dengan 28 poin.
What a way to start 2023, @BrentfordFC! ????#BRELIV pic.twitter.com/5Mu8JyHhgZ— Premier League (@premierleague) January 2, 2023
Sedangkan Brentford naik ke posisi tujuh dengan 26 poin, selisih dua angka dengan Liverpool.
Fakta Menarik Brentford vs Liverpool:
- Liverpool selalu kalah dalam 20 pertandingan Liga Inggris terakhir mereka ketika mereka tertinggal 2+ gol di babak pertama, sejak menang 3-2 di Manchester City pada Oktober 2008.
- Dua dari tiga gol terakhir Alex Oxlade-Chamberlain di Liga Inggris tercipta lewat sundulan, setelah tidak satu pun dari 17 gol pertamanya di kompetisi datang melalui kepalanya.
- Brentford tidak pernah kalah dalam pertandingan Premier League di mana mereka membuka skor (15 kemenangan, 4 imbang).
Brentford 3-1 Liverpool
Gol: 1-0 (Ibrahima Konate, BD, 19'), 2-0 (Yoane Wissa, 42'), 2-1 (Alex Oxlade-Chamberlain, 50'), 3-1 (Bryan Mbeumo, 84')
Brentford (3-5-2): D. Raya; M. Jorgensen, E. Pinnock, B. Mee; M. Roerslev, M. Jensen/J. Dasilva (74'), C. Norgaard, V. Janelt/S. Ghoddos (87'), R. Henry/M. Sorensen (90'); B. Mbeumo/S. Canos (87'), Y. Wissa/K. Lewis-Potter (74')
Pelatih: Thomas Frank
Liverpool (4-3-3): Alisson; Alexander-Arnold, I. Konate, Van Dijk/J. Matip (46'), Tsimikas/A. Robertson (46'); H. Elliot/N. Keita (46'), Fabinho, T. Alcantara; M. Salah, D. Nunez, Oxlade-Chamberlain/C. Jones (83')
Pelatih: Jurgen Klopp
Kartu kuning: M. Jorgensen, H. Elliot, T. Alcantara, D. Nunez
Kartu merah: -
Wasit: Stuart Attwell
Stadion: Gtech Community Stadium
Baca Juga Berita Liga Inggris Lainnya:
VIDEO: Antonio Conte Bersedih atas Kepergian Legenda Brasil Pele
VIDEO: Erik ten Hag Akui Manchester United Incar Pemain di Bursa Transfer Januari