SKOR.id - Liverpool menang 4-1 dalam laga tandang lawan Brentford, di Liga Inggris 2023-2024, Minggu (17/2/2024) malam WIB.
Empat gol Liverpool dalam pertandingan ini dibuka Darwin Nunez pada menit ke-35 setelah memanfaatkan assist Diogo Jota.
Sedangkan gol kedua tim asuhan Jurgen Klopp di laga ini tercipta di babak kedua, menit ke-55 melalui aksi Alexis Mac Allister, memanfaatkan umpan Mohamed Salah.
Mohamed Salah kemudian menjadi pencetak gol ketiga Liverpool di laga ini setelah memanfaatkan assist Cody Gakpo pad amenit ke-68.
Sementara gol keempat ditorehkan Cody Gakpo pada menit ke-86 memanfaatlkan assist Mohamed Salah.
Sedangkan gol satu-satunya Brentford di laga ini diciptakan Ivan Toney pada meit ke-75.
Itu kali pertama Mohamed Salah mencetak gol setelah absen karena membela Timnas Mesir di Piala Afrika 2023 lalu.
Mohamed Salah kemudian mengalami cedera di ajang Piala Afrika yang membuatnya kemudian melewatkan empat laga Liverpool di Liga Inggris.
Kini, dia kembali dan penyerang Timnas Mesir ini bukan hanya mencetak gol melainkan juga memberikan assist.
Di laga ini sendiri, pelatih Jurgen Klopp menempatkan Mohamed Salah sebagai cadangan. Dan, akhirnya, Mo Salah mampu menandai kehadirannya kembali dengan gol.
Gol Darwin Nunez yang membuka keunggulan timnya diciptakan dengan proses yang mengesankan.
Dalam situasi serangan balik Liverpool, Darwin Nunez berhasil unggul dalam sprint.
Bola yang diberikan Diogo Jota digiringnya hingga mendekati jantung pertahanan lawan.
Kiper Brentford, Mark Flekken, mencoba mengadang. Namun, Darwin Nunez memperlihatkan dirinya penyerang yang tahu bagaimana menghadapi situasi tersebut.
Bintang asal Uruguay ini mencetak gol dengan cara mencungkil (chip atau lob) bola di kakinya, membuat efek bola melambung melewati sisi atas Mark Flekken.
Bola tembakannya kemudian masuk ke gawang yang membuat Liverpool unggul 1-0. Gol tersebut merupakan gol ke-13 Darwin Nunez sepanjang musim ini dari 37 laga di semua ajang.
Dengan 11 assist yang telah diciptakannya pula, Darwin Nunez telah berperan dalam terciptanya 24 gol Liverpool di semua ajang.
Gol ini sekaligus membuat Darwin Nunez kembali menorehkan gol di Liga Inggris setelah tidak pernah melakukannya di dua laga terakhir.
Gol ini menjadi semakin bernilai karena Liverpool kini memperlihatkan mereka masih tim kontestan peraih gelar Liga Inggris 2023-2024 ini.
Liverpool di posisi pertama dengan 57 poin dari total 25 laga Liga Inggris 2023-2024.
Namun demikian, laga mereka lebih banyak dibandingkan dengan para pesaingnya seperti Manchester City dan Arsenal.
Liverpool telah memainkan 25 pertandingan sedangkan Manchester City 23 laga dan Arsenal 24 laga.
Fakta Menarik Brentford vs Liverpool
- Brentford mengalami kekalahan di lima laga kandang terakhir di Liga Inggris.
- Ini merupakan gol kedua Alexis Mac Allister di Liga Inggris sejak bergabung dengan Liverpool pada awal musim ini. Gol pertamanya ditorehkan ketika menghadapi Fulham.
- Dengan gol dan saling memberikan assist antara Mo Salah dan Cody Gakpo, Liverpool menjadi tim kedua dalam sejarah Liga Inggris yang dua pemain penggantinya mencetak gol dan assist dalam satu laga.
- Dengan gol ini, Mohamed Salah kini telah mencetak dan assist dalam 30 laga berbeda di Liga Inggris. Hanya Wayne Rooney (36 laga berbeda), Thierry Henry (32), dan Alan Shearer (31) yang lebih banyak.
Gol: 0-1 (Darwin Nunez, 35), 0-2 (Alexis Mac Allister, 55), 0-3 (Mohamed Salah, 68), 1-3 (Ivan Toney, 75), 1-4 (Cody Gakpo, 86)
Brentford (3-5-2): Mark Flekken; Nathan Collins, Kristoffer Ajer, Ben Mee; Mads Rooslev/Keane Potter (63), Mathias Jensen/Mikkel Damsgaard (74), Christian Nargaard/Frank Onyeka (63), Vitaly Janelt, Sergio Reguilon; Ivan Toney, Neal Maupay/Yoane Wissa (63)
Pelatih: Thomas Frank
Liverpool (4-3-3): Caoimhin Kelleher; Conor Bradley/Joe Gomez (83), Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Alexis Mac Allister/Harvey Elliott (83), Wataru Endo, Curtis Jones/Ryan Gravenberch (34); Diogo Jota/Mohamed Salah (44), Darwin Nunez/Cody Gakpo (46), Luis Diaz
Pelatih: Jurgen Klopp
Kartu kuning: Sergio Reguilon, Wataru Endo, Frank Onyeka
Kartu merah:
Wasit: Michael Oliver
Stadion: Gtech Community