- Inter Milan kalah dari Bologna 1-2 di Renato Dall'Ara.
- Ivan Perisic sempat membawa I Nerazzurri unggul tetapi Bologna bangkit dengan dua gol.
- Hasil ini membuat peluang Inter Milan untuk mempertahankan Scudetto menipis.
SKOR.id - Inter Milan di luar dugaan takluk saat melawat ke markas Bologna, Renato Dall'Ara, dalam laga tunda Liga Italia (Serie A).
Pada laga yang diselenggarakan Rabu (27/4/2022) atau Kamis dini hari WIB, tersebut, Nerazzurri keok 1-2.
Inter Milan awalnya unggul terlebih dahulu lewat Ivan Perisic saat pertandingan baru berjalan tiga menit.
Kemudian Bologna membalasnya berkat gol yang diciptakan mantan striker Inter Milan, Marko Arnautovic, pada menit ke-28.
Bologna memastikan kemenangan setelah Nicola Sansone mencetak gol penentu pada menit ke-81' usai memanfaatkan blunder Ionut Radu.
Berdasarkan statistik jalannya pertandingan Inter Milan unggul penguasaan bola dengan peresentase sebesar 59 berbanding 41 persen.
Kemudian tim besutan Simone Inzaghi tersebut juga mencatatkan tujuh tembakan ke arah gawang dari total 25 lesatan.
Sedangkan Bologna melepaskan lima tembakan di mana ada empat yang mengarah ke gawang.
Dengan hasil ini maka Inter Milan tetap berada di posisi dua pada klasemen sementara Liga Italia dengan 72 poin, selisih dua angka dengan AC Milan yang berada di peringkat satu.
Hasil ini cukup disayangkan karena ini bisa dibilang pertandingan penentu Inter Milan untuk mempertahankan Scudetto musim ini.
Tadinya jika mereka berhasil menang, maka I Nerazzurri akan melangkahi AC milan.
Liga tinggal menyisakan empat pertandingan lagi, dan dengan kekalahan ini tentunya membuat peluang Inter Milan untuk juara Serie A menipis.
Sementara itu Bologna menempati peringkat 13 dengan mengoleksi 42 poin.
Fakta Menarik Bologna vs Inter Milan:
- Ivan Perisic menjadi pencetak gol Inter Milan paling cepat di Serie A musim ini (2 menit 53 detik). Kali terakhir gol cepat Nerazzurri di Serie A diceyak oleh Romelu Lukaku saat melawan Genoa pada Februari 2021 (32 detik).
- Bologna tidak terkalahkan melawan Juventus, AC Milan dan Inter Milan dalam satu paruh kedua musim Serie A untuk pertama kalinya sejak kampanye 2011-2012, di bawah Stefano Pioli (imbang melawan AC Milan dan Juventus, menang melawan Inter).
Bologna 2-1 Inter Milan
Gol: 0-1 (Ivan Perisic, 3'), 1-1 (Marko Arnautovic, 28'), 2-1 (Nicola Sansone, 81')
Susunan Pemain Bologna vs Inter Milan:
Bologna (3-5-2): Skorupski; Soumaoro, Medel, Theate; De Silvestri, Svanberg/Dominguez (67'), Schouten, Soriano/Aebischer (67'), Hickey; Barrow/Sansone (77'), Arnautovic/Orsolini (88').
Pelatih: Miroslav Tanjga
Inter Milan (3-5-2): Radu; Skriniar, De Vrij, Dimarco/D'Ambrosio (70'), Dumfries/Darmian (80'), Barella/Sanchez (63'), Brozovic, Calhanoglu/Gagliardini (81'), Perisic; Lautaro, Correa/Dzeko (63').
Pelatih: Simone Inzaghi
Kartu kuning: Arnautovic, Barella, Dumfries, Calhanoglu
Kartu merah: -
Wasit: Daniele Doveri
Stadion: Renato Dell'Ara
Baca Juga Berita Liga Italia Lainnya:
Kapten AC Milan Bantah akan Bergabung ke Lazio
Demi Perombakan Skuad, Massimiliano Allegri Dorong Juventus Datangkan Jorginho dari Chelsea