- Duel pembuka pekan ke-28 Liga 1 2022-2023 antara Bhayangkara FC vs PSIS Semarang berakhir 3-2 untuk tuan rumah.
- Anderson Salles catat brace untuk Bhayangkara FC, Matias Mier menyumbang satu gol.
- Gol balasan PSIS hadir lewat aksi Septian David Maulana dan Rizky Dwi.
SKOR.id - Laga Bhayangkara FC vs PSIS Semarang di pekan ke-28 Liga 1 2022-2023 dimenangkan The Guardians 3-2.
Pertandingan di Stadion Wibawa Mukti, Rabu (1/3/2023), itu berjalan sangat ketat.
Gol-gol Bhayangkara FC dicetak Anderson Salles (15' dan 77') serta Matias Mier (26').
Sementara, PSIS Semarang hanya bisa membalas lewat Septian David Maulana (11') dan Rizky Dwi (41').
Ini adalah kemenangan keempat beruntun Bhayangkara FC, atau keenam dalam tujuh pertandingan terakhir di Liga 1 2022-2023.
PSIS Semarang, di sisi lain, menderita kekalahan pertama dalam enam laga.
Posisi kedua tim tak berubah di klasemen sementara. Bhayangkara FC di peringkat kedelapan, sedangkan PSIS Semarang di tangga kesembilan.
Jalannya pertandingan
Sejak peluit pertama ditiup, Bhayangkara FC langsung memberikan tekanan kepada PSIS Semarang.
Setidaknya ada tiga peluang tercipta pada tujuh menit awal untuk The Guardians.
Paling berbahaya adalah ketika Alex Martins memberi umpan untuk meloloskan Matias Mier ke kotak penalti. Sayang, tendangannya masih bisa diblok kiper PSIS, Adi Satryo.
Asyik menyerang, gawang Bhayangkara FC justru bergetar lebih dulu.
Adalah Septian David Maulana yang membawa PSIS Semarang unggul lewat sundulan menyambut umpan silang Fredyan Wahyu di menit ke-11.
Untungnya, Bhayangkara FC bisa segera bangkit. Empat menit berselang, sepak pojok Matias Mier ditanduk dengan keras oleh Anderson Salles untuk menyamakan kedudukan.
Tuan rumah berbalik unggul pada menit ke-26. Kali ini, Matias Mier yang mencatatkan nama di papan skor.
Gelandang asal Uruguay itu lolos dari jebakan offside dan dengan tenang menaklukkan Adi Satryo lewat sepakan kaki kiri.
PSIS Semarang tak patah semangat. Tiga menit sebelum turun minum, Rizky Dwi membuat skor kembali imbang.
Striker muda itu menyambar umpan silang Septian David Maulana dengan sundulan yang gagal dihalau kiper Bhayangkara FC, Awan Setho.
Babak pertama berakhir dengan skor sama kuat 2-2.
Babak kedua
Selepas jeda, kedua tim masih saling jual-beli serangan. Matias Mier, misalnya, hampir membawa Bhayangkara FC unggul di menit ke-46 melalui sepakan jarak dekat.
Semenit kemudian, giliran Alex Martins yang melepaskan tembakan spekulasi jarak jauh. Sayang, upayanya masih tipis di atas mistar PSIS.
Para pemain Bhayangkara FC memang lebih mengancam pada babak kedua, tapi sampai menit ke-70 belum ada gol tambahan tercipta.
Gelombang serangan The Guardians membuahkan hasil juga di menit ke-77. Lagi-lagi, Anderson Salles mencatatkan nama di papan skor.
Bek asal Brasil itu berdiri bebas di kotak penalti untuk menerima umpan silang dari Sani Rizki. Tanpa pengawalan, Anderson tinggal menyontek bola ke gawang.
PSIS Semarang sebenarnya juga mampu memberi ancaman, terutama lewat serangan balik. Tapi, penyelesaian akhir Taisei Marukawa dan kawan-kawan sering tak maksimal.
Pada detik-detik terakhir, Laskar Mahesa Jenar terus mencari gol penyeimbang tapi selalu gagal.
Bahkan kartu merah yang diterima pemain Bhayangkara FC, Teuku Ichsan, pada injury time juga tak membantu. Skor akhir 3-2 untuk tuan rumah.
Susunan Pemain Utama
Bhayangkara FC: Awan Setho; Putu Gede, Aji Joko Sutopo, Anderson Salles, Ruben Sanadi, Adam Najem, Ripal Wahyudi, Matias Mier, Dendy Sulistyawan, Alex Martins, Andik Vermansah;
Pelatih: Agus Sugeng
PSIS Semarang: Adi Satryo; Bayu Fiqri, Taufik Hidayat, Alfeandra Dewangga, Fredyan Wahyu, Ryo Fujii, Luthfi Kamal, Wawan Febrianto, Septian David Maulana, Taisei Marukawa, Rizky Dwi;
Pelatih: Gilbert Agius