SKOR.id – Rekrutan baru Real Madrid CF Jude Bellingham mencetak dua gol dan membawa raksasa Spanyol itu menang 3-1 di kandang UD Almeria S.A.D pada Sabtu, sementara Vinicius Junior menjamin poin maksimal dengan gol yang menakjubkan menjelang akhir babak kedua.
Turun di Power Horse Stadium, Madrid sempat dikejutkan dengan gol cepat yang dibuat Sergio Arribas saat pertandingan baru berjalan tiga menit.
Gelandang asal Argentina Lucas Robertone turun ke sayap kiri yang diantisipasi dengaan turunnya seluruh pemain bertahan El Real. Robertone lantas melepaskan umpan silang.
Arribas, yang mengatur waktu larinya dengan sempurna, mencuri langkah dari Toni Kroos dan menyundul melewati kiper Andriy Lunin dengan mudah. Sebuah gol yang luar biasa.
Arribas, gelandang serang berusia 21 tahun, tercatat sempat berseragam Madrid untuk 10 pertandingan La Liga sebelum dilepas pada musim panas ini.
Beberapa menit usai gol tersebut, Madrid meningkatkan intensitas serangan. Pada menit kelima misalnya. Sebuah drive dari Jude Bellingham berhasil diblok pemain Almeria.
Tidak berapa lama, sundulan gelandang internasional Prancis Aurelien Tchouameni dari sepak pojok juga masih melambung. Tembakan winger Vinicius Jr juga masih melebar.
Sampai menit ke-14, skuad arahan pelatih Carlo Ancelotti itu mendominasi penguasaan bola hingga 80%. Gol yang dinantikan Madrid akhirnya tiba pada menit ke-19.
Kapten Dani Carvajal melakukan cut back berupa umpan silang ke arah Federico Valverde. Sundulan keras gelandang internasional Uruguay itu mengenai Bellingham dan lantas membentur bek Almeria Chumi.
Gelandang internasional Inggris itu pun tidak menyia-nyiakan bola liar tersebut. Dengan sedikit manuver, ia melepaskan tembakan ke pojok kanan gawang Almeria dari jarak sekira 7 meter. Skor pun berubah 1-1.
Wasit Jose Sanchez sempat melihat Video Assistant Referee (VAR) karena sekilas Bellingham terlihat seperti sudah offside. Namun, hasil rekaman menunjukkan sebaliknya dan gol itu pun disahkan.
Setelah skor imbang, Madrid lebih banyak menyerang lewat sayap sedangkan pelatih Almeria Vicente Moreno memilih menumpuk pemain di tengah.
Sampai menit ke-32, Madrid melepaskan total 12 tembakan namun hanya empat yang tepat target. Sebagian besar tembakan itu spekulasi atau berhasil diblok lawan. Skor 1-1 pun bertahan sampai turun minum.
Sekira 10 menit babak kedua berjalan, Almeria menggebrak lewat Adri Embarba yang melepas umpan dari kanan dan disambut Largie Ramazani dengan tendangan salto dari jarak sekira 17 meter. Namun upaya tersebut masih relatif mudah diantisipasi Lunin.
Pada menit ke-60, Toni Kroos melihat Bellingham berada di antara dua bek Almeria. Ia pun langsung mengirimkan umpan silang klinis ke Bellingham yang menyundul bola melewati kiper Luis Maximiano yang tidak mampu menepis.
Unggul 2-1 membuat Madrid terus meningkatkan serangan. Sebuah umpan Fran Garcia ke Bellingham hampir menjadi hat-trick bagi mantan gelandang Borussia Dortmund itu.
Vinicius Junior kemudian menggandakan keunggulan Madrid pada menit ke-73 dengan tendangan brilian dari dalam kotak yang melengkung melewati Maximiano dan masuk ke pojok kanan atas gawang.
Skor 3-1 ini bertahan sampai wasit meniup peluit panjang. Bagi Madrid, inilah kemenangan kedua dalam dua laga La Liga. Adapun Jude Bellingham menjadi pencetak gol terbanyak dengan tiga gol dari dua pertandingan.
Fakta Menarik Almeria vs Real Madrid
- Pada usia 20 tahun dan 51 hari, gelandang Real Madrid Jude Bellingham menjadi pemain termuda kedua yang mencetak gol di masing-masing dari dua pertandingan pertamanya di La Liga pada abad ke-21 (Mantan pemain sayap Athletic Bilbao Markel Susaeta pada tahun 2007, 19 tahun dan 275 hari, menjadi yang termuda).
- Hasil laga Sabtu malam membuat Almeria selalu kalah dalam tujuh pertemuan terakhir dengan Real Madrid.
- Dari tujuh duel terakhir itu, Almeria paling sedikit kemasukan dua gol dari Madrid.