- AC Milan tumbang di tangan Atletico Madrid.
- Gol telat Luis Suarez membuat AC Milan menderita di kandang sendiri.
- Hasil ini membuat AC Milan berada di posisi terakhir klasemen Grup B.
SKOR.id - Atletico Madrid menang dramatis atas AC Milan pada lanjutan Liga Champions 2021-2022.
AC Milan dan Atletico Madrid saling berhadapan pada matchday kedua Grup B Liga Champions 2021-2022.
Pertandingan itu digelar di Stadion San Siro pada hari Rabu (29/9/2021) dini hari WIB.
Laga tersebut berlangsung dramatis setelah tim tamu, Atletico Madrid akhirnya menang dengan skor 2-1.
AC Milan sempat unggul lebih dulu pada menit ke-20 lewat gol Rafael Leao.
Namun, sembilan menit berselang, petaka bagi AC Milan muncul setelah Franck Kessie mendapatkan kartu kuning kedua.
Unggul jumlah pemain membuat Atletico Madrid berupaya menambah daya gedor dengan menurunkan Joao Felix dan Antoine Griezmann dari bangku cadangan.
Hasilnya, Antoine Griezmann berhasil menyumbang gol perdananya untuk Atletico Madrid pada musim ini pada menit ke-84.
Kemudian drama terjadi pada saat waktu sudah memasuki injury time, Atletico Madrid mendapatkan hadiah penalti setelah Pierre Kalulu melakukan handsball.
Luis Suarez yang ditunjuk sebagai eksekutor lantas tak menyia-nyiakan peluang tersebut.
Alhasil, Atletico menang dengan skor 2-1.
Hasil ini membuat AC Milan terjerembab di menjadi juru kunci klasemen Grup B, sedangkan Atletico Madrid berada di urutan kedua di bawah Liverpool.
Fakta Menarik Laga AC Milan vs Atletico Madrid
1. Antoine Griezmann mencetak gol perdananya untuk Atletico Madrid pada musim ini.
2. Antoine Griezmann menjadi top skor sepanjang masa Atletico Madrid di Liga Champions (22 gol).
3. Luis Suarez mencetak gol peradananya untuk Atletico Madrid di Liga Champions.
4. Franck Kessie mendapatkan kartu merah perdananya sejak Februari 2016.
5. Untuk pertama kalinya AC Milan gagal menang di dua laga awal Liga Champions.
AC Milan 1-2 Atletico Madrid
1-0 (Rafael Leao 20'), 1-1 (Antoine Griezmann 84'), 1-2 (Luis Suarez 90+7')
Susunan Pemain:
AC Milan: Mike Maignan; Davide Calabria, Fikayo Tomori, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Ismael Bennacer (Alessandro Florenzi 81'), Franck Kessie; Alexis Saelemaekers (Pierre Kalulu 82'), Brahim Diaz (Fode Ballo-Toure 57') , Rafael Leao (Olivier Giroud 57'); Ante Rebic (Sandro Tonali 34')
Pelatih: Stefano Pioli
Atletico Madrid: Jan Oblak; Kieran Trippier (Joao Felix 40'), Felipe, Jose Gimenez, Mario Hermoso (Renan Lodi 46'); Yannick Carrasco (Rodrigo De Paul 46'), Koke (Antoine Griezmann 61'), Geoffrey Kodogbia (Thomas Lemar 64'), Marcos Llorente; Angel Correa, Luis Suarez
Pelatih: Diego Simeone
Kartu Kuning: Franck Kessie, Geoffrey Kondogbia, Ante Rebic, Theo Hernandez, Alexis Saelemaekers
Kartu Merah: Franck Kessie
Wasit: Cuneyt Cakir
Stadion: San Siro
AROMA INDONESIA TERCIUM DI HIROSHIMA
Patung Garuda dari Indonesia menghiasi EDION Stadium Hiroshima, kandang klub @J_League_En Sanfrecce Hiroshima
Setelah patung, kapan ya kira-kira ada pemain Indonesia yang berlaga di @sanfrecce_SFC ?
Selengkapnya: https://t.co/lsAOOBQUmw pic.twitter.com/mWU2f9HLfj— SKOR.id (@skorindonesia) September 24, 2021
Berita Liga Champions Lainnya:
Liga Champions 2021-2022: Hasil, Jadwal, dan Klasemen
Hasil PSG vs Manchester City: Gol Perdana Lionel Messi Bawa Les Parisiens Menang